Jumat Malam Terpantau: Jalur Arteri Indramayu Didominasi Pemudik Motor, 25.798 Kendaraan

Jalur Pantura Indramayu (Foto: Andrian Supendi)
Jalur Pantura Indramayu (Foto: Andrian Supendi)
0 Komentar

H-5 Lebaran Jalur Arteri Pantura Indramayu, Jawa Barat, mulai dipadati kendaraan pemudik yang melaju dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah, Jumat (5/4/2024) malam.

Kendaraan yang melintas di Jalur Arteri Indramayu tersebut didominasi oleh pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua berpelat luar Indramayu.

Dari data Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Indramayu, tercatat sekitar 25.798 kendaraan roda dua melintas di Jalur Arteri Indramayu.

Baca Juga:Koalisi Masyarakat Sipil Adukan Presiden Jokowi ke Ombudsman Terkait Dugaan Maladministrasi Pilpres 2024Penyembelihan Sapi Merah Doktrin Yahudi Robohkan Al Aqsa Jatuh 10 April 2024, Berbarengan dengan Lebaran?

“Arus lalu lintas hari ini di Jalur Pantura Lohbener, Indramayu, dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah, meningkat, sekitar 34.053 kendaraan yang melintas, dari jumlah tersebut didominasi oleh roda dua dengan total 25.798 kendaraan,” ungkap Arif Kasmanto, petugas Dishub Kabupaten Indramayu, saat ditemui di pos hitung kendaraan.

Meski mengalami peningkatan volume kendaraan, Arif mengatakan, arus lalu lintas di Jalur Arteri Indramayu masih terpantau lancar.

“Situasi lalu lintas dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah masih ramai lancar, tidak ada kemacetan,” katanya.

Diperkirakan, volume kendaraan yang melintas di Jalur Arteri Indramayu akan terus meningkat di kedua jalur, mengingat saat ini Korlantas Polri akan memberlakukan sistem one way di ruas jalan Tol mulai dari kilometer 72 Cipali hingga kilometer 414 Kalikangkung. “Kemungkinan kendaraan pemudik akan terus meningkat hingga tengah malam,” ucapnya. (*)

0 Komentar