Warga Rusia Khasan Askhabov Tidak Terbukti Terlibat Komplotan Perampok-Penculik Turis Ukraina di Bali

Khasan Askhabov, pria yang disebut-sebut bos geng Rusia perampok WN Ukraina di Bali, saat ditangkap di Bandara
Khasan Askhabov, pria yang disebut-sebut bos geng Rusia perampok WN Ukraina di Bali, saat ditangkap di Bandara Ngurah Rai. (Foto: dok. Imigrasi Ngurah Rai)
0 Komentar

POLISI melepaskan warga Rusia Khasan Askhabov (30) karena terbukti tidak terlibat dalam geng Rusia yang menculik dan merampok turis Ukraina Igor Lermakov di Kuta Selatan, Bali.

“Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan bukti keterlibatan, karena pada saat kejadian yang bersangkutan berada di Dubai,” kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Ariasandy, Sabtu (1/2/2025).

Khasan Askhabov ditangkap di Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali pada Kamis (30/1/2025) malam, setelah heboh pemberitaan geng Rusia menculik dan merampok warga Ukraina Igor Lermakov.

Baca Juga:Di Balik Tradisi Angpao di Tahun Baru ImlekKasus yang Bikin AKBP Bintoro Terseret Dugaan Pemerasan Nilai Miliaran Rupiah Terhadap Tersangka Pembunuhan

Dia diamankan karena sempat diduga termasuk dalam sembilan orang pelaku yang sedang diburu polisi. Namun, hasil penyidikan tidak ditemukan bukti keterlibatan Khasan dalam komplotan geng Rusia tersebut.

Ariasandy mengatakan Khasan Askhabov langsung dibebaskan dan melanjutkan perjalanannya ke Dubai, Uni Emirat Arab.

Secara terpisah, kuasa hukum Khasan, Edward Pangkahila mengatakan kliennya membantah seluruh tuduhan yang dialamatkan kepadanya.

Salah satunya adalah Khasan tidak berada di Bali saat Igor Lermakov mendapatkan tindakan perampokan dan penculikan pada 15 Desember 2024.

Selain itu, saat dikonfrontasi dengan korban Igor Lermakov, turis asal Ukraina itu tidak yakin akan kesaksiannya dan tidak pernah bertemu dengan Khasan sebelumnya.

Karena itu, setelah diperkuat dengan bukti-bukti yang dibeberkan oleh Khasan Askhabov, tuduhan kepada warga Rusia itu akhirnya terbantahkan.

Setelah itu, Khasan Askhabov diperkenankan untuk pulang ke Dubai untuk bertemu keluarganya.

Baca Juga:Menteri ATR/BPN Benarkan Pagar Laut Sepanjang 30,16KM di Perairan Tangerang Punya HGB dan SHM, Ini JelasnyaPemerintah Kabupaten Cirebon Tangani Banjir Bandang, Begini Langkah Strategis BBWS Cimancis

Saat ini polisi masih memburu geng Rusia yang menculik dan merampok warga Ukraina Igor Lermakov di Bali.

0 Komentar