Temui Kabaharkam Fadil Imran, Henry Yosodiningrat Klarifikasi Soal Isu “Kapolri Tak Netral”

Temui Kabaharkam Fadil Imran, Henry Yosodiningrat Klarifikasi Soal Isu "Kapolri Tak Netral"
Advokat Henry Yosodiningrat dan Kabaharkam Polri Komjen Pol Fadil Imran. (Dok. Humas Polri)
0 Komentar

Henry pun menegaskan, apa yang disampaikannya merupakan semata-mata kecintaannya terhadap Polri. Dengan konfirmasi ini, Henry menegaskan bahwa informasi yang ia sampaikan sudah terkonfirmasi tak benar.

“Saya pun menyampaikan harapan kepada institusi Polri agar netral dalam perhelatan demokrasi ini,” tutupnya.

Kabaharkam Polri Komjen Pol Fadil Imran memastikan Polri tetap netral dalam Pemilu dan meminta masyarakat tak terpengaruh hoaks. Hal itu disampaikan usai ditemui Politisi PDIP Henry Yosodiningrat buntut pernyataan heboh soal arahan Kapolri untuk memenangkan salah satu paslon dalam Pilpres 2024.

Baca Juga:Jaksa KPK: Karen Agustiawan Memperkaya Diri Sebesar Rp 1,091 miliar dan Corpus Christie Liquefaction Sebesar US$ 113 jutaKaren Agustiawan Didakwa Rugikan Negara Senilai US$ 113.839.186,60 di Kasus Pengadaan LNG Periode 2011-2021

“Kemarin ada sebuah fenomena, namun setelah bertemu dan saya menjelaskan beliau bisa paham,” ujar Komjen Fadil Imran, Selasa (12/2/2024).

Fadil kembali menegaskan bahwa Polri netral dalam Pemilu dan tidak akan berpolitik praktis. Sebab semua telah diatur dalam UU tentang kepolisian dam Peraturan Polisi.

“Kita semua ini dari zaman sekolahan sampai sekarang doktrin itu juga melekat dalam diri kita, etika pengabdian kita sebagai insan bhayangkara saya kira itu menjadi fondasi, etika kenegaraan kita juga menjadi pegangan buat kita semua,” tegas Fadil.

Fadil mengajak masyarakat untuk tidak terpengaruh hoaks agar tidak mendapatkan informasi yang menyesatkan.

“Saya kira masyarakat jangan terpengaruh informasi-informasi yang hoaks. Oleh sebab itu perlu klarifikasi, perlu mencari sesuatu hal jangan mudah terpancing hoaks perlu komunikasi agar tidak terpancing dengan informasi yang salah dan menyesatkan,” pungkasnya.

0 Komentar