Sungai Aare Lokasi Berenang di Musim Panas, Setahun Telan 15-20 Korban

Sungai Aare Lokasi Berenang di Musim Panas, Setahun Telan 15-20 Korban
Sungai Aaree Swiss, tempat anak Ridwan Kamil terseret arus deras--Twitter/@Ijey
0 Komentar

SLSS memperingatkan bahwa banyak kecelakaan terjadi karena perenang mengabaikan rekomendasi keselamatan. Cuaca hujan di bulan Juli juga berperan. Pada saat cuaca akhirnya menjadi panas di akhir Juli, sungai-sungai di Swiss penuh, deras dan berbahaya.

Sunga Aare mengalir di sepanjang tiga sisi Kota Bern. Dalam situs Kota Bern disebutkan air sungai tersebut biru kehijauan sebening kristal membentuk kehidupan kota dan mencirikan pemandangan kota yang indah.

Pada saat kejadian Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril terbawa arus, menurut Muliaman, air tidak sejernih biasanya.

Baca Juga:Dubes RI untuk Swiss: Kondisi Sungai Aare Warna Kecokelatan, Salju Mencair di Musim Panas dan Suhu Air 16 Derajat Celsius46 Jam Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz Putra Kang Emil, Eril Belum Ditemukan

Sungai ini membentang 288 kilometer dan merupakan sungai terpanjang yang mengalir seluruhnya di Swiss.

Pihak keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman mengonfirmasi laporan tersebut. “Kronologisnya Eril berenang di sungai Aare, Bern bersama adik dan kawannya. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya,” tambah Elpi. (*)

0 Komentar