Sempat Mengeluh Mual Muntah Darah, Diduga Kelelahan Anggota KPPS Bogor Meninggal Dunia

Sempat Mengeluh Mual Muntah Darah, Diduga Kelelahan Anggota KPPS Bogor Meninggal Dunia
Pemakaman petugas KPPS Desa Sibanteng Leuwisadeng yang meninggal usai penghitungan suara di TPS. (BU)
0 Komentar

DIDUGA akibat kelelahan, seorang anggota KPPS di Desa Sibanteng, Kecamatan Leuwisadeng Kabupaten Bogor Jawa Barat meninggal dunia pada Kamis (15/2) pagi. Sebelum meninggal, dara cantik bernama Sinta Maharani ini sempat mengeluh mual dan muntah darah sehingga dilarikan ke klinik.

Sempat mendapatkan perawatan tim medis dari sebuah klinik, nyawa Sinta ini tak terselamatkan. Isak tangis keluarga langsung mewarnai korban saat dibawa pulang seusai mendapatkan perawatan. Korban pun langsung dimakamkan di pemakaman desa tak jauh dari rumahnya.

Ayah korban Wawan Setiawan (50) mengungkapkan korban sempat mengeluh sakit mual disertai muntah darah pada pukul 05.00 pagi tadi.

Baca Juga:Skandal Pungli Rutan Lembaga Antirasuah, Berikut Modus dan Rincian Uang Pegawai 12 KPK yang TerlibatMegawati Soekarnoputri-Elit TPN dan Ganjar-Mahfud Rapat Evaluasi Laporan Temuan Kecurangan di Pemilu 2024

“Bapak, saya muntah darah nih, tolong bawa ke rumah sakit. Tadi sempat juga dibawa ke RSUD Leuwiliang, karena kita masih belum percaya. Ternyata udah meninggal,” ungkap Wawan menirukan ucapan sang putri.

Wawan sudah mengikhlaskan kepergian anaknya. Diungkapkan Wawan kalau putrinya itu memiliki riwayat penyakit lambung, sehingga berbahaya jika beraktivitas terlalu berat. “Memang ada sih sakit lambung, sudah lama. Waktu itu saya tanya kuat nggak, dan dia menjawab kuat,” lanjutnya.

Meski demikian Wawan mengungkapkan menjadi anggota KPPS merupakan niatan pribadi dari sang anak (*)

0 Komentar