Polri: Pemudik Melalui Pelabuhan Merak-Bakauheni dan Pelabuhan Ciwandan-Bakauheni Hari Ini, 150.680 Orang

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko (dok. Humas Polri)
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko (dok. Humas Polri)
0 Komentar

POLRI mencatat jumlah orang yang melakukan perjalanan mudik melalui Pelabuhan Merak menuju Bakauheni dan Pelabuhan Ciwandan melalui Bakauheni hari ini. Total ada 150.680 orang yang melakukan perjalanan.

“Jumlah penumpang (Merak menuju Bakauheni) 116.569 orang, dengan total kendaraan sebanyak 19.503 unit. Jumlah penumpang (Ciwandan menuju Bakauheni) 34.111 orang, dengan total kendaraan sebanyak 17.243 unit,” kata Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Minggu (7/4/2024).

Trunoyudo menyebut ada 39 kapal dengan 112 perjalanan dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni. Sementara itu, di Pelabuhan Ciwandan menuju Bakauheni berjumlah 9 kapal dengan total 19 perjalanan.

Baca Juga:Koalisi Masyarakat Sipil Adukan Presiden Jokowi ke Ombudsman Terkait Dugaan Maladministrasi Pilpres 2024Penyembelihan Sapi Merah Doktrin Yahudi Robohkan Al Aqsa Jatuh 10 April 2024, Berbarengan dengan Lebaran?

Trunoyudo menuturkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintah untuk melakukan percepatan arus mudik bersama stakeholder terkait. Jenderal Sigit juga meminta masyarakat tertib agar mudik menjadi nyaman dan lancar.

“Bapak Kapolri telah memerintahkan evaluasi pelaksanaan percepatan arus mudik bersama stakeholder serta pengaturan delaying system dan penyiapan buffer zone secara optimal serta menjaga ketertibannya,” ujarnya.

“Polri siap melayani, mengamankan kepada seluruh pemudik sehingga Kamseltibcarlantas dapat terwujud dengan baik. Maka dari itu kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik dan balik lebaran 2024 agar memastikan kondisi fisik juga sehat,” imbuhnya.

Kementerian Perhubungan memprediksi secara nasional puncak arus mudik terjadi pada H-2 Lebaran atau tepatnya pada Senin (8/4). Kemenhub memperkirakan sebanyak 26,6 juta pemudik akan melakukan pergerakan pada tanggal tersebut. Dari survei yang dilakukan Kemenhub, diprediksi ada 193 juta warga yang melakukan mudik di momen Lebaran tahun ini. (*)

0 Komentar