Polda Metro Jaya Ungkap Kronologi 3 Balita Tewas Saat Kebakaran di Cipinang

Kebakaran di permukiman padat penduduk di Jalan Bumiputera Ujung, Cipinang Bunder, Pulogadung, Jakarta Timur,
Kebakaran di permukiman padat penduduk di Jalan Bumiputera Ujung, Cipinang Bunder, Pulogadung, Jakarta Timur, pada Jumat, 20 September 2024.
0 Komentar

POLDA Metro Jaya mengungkap kronologi tiga balita tewas saat kebakaran di Cipinang Bundar, Cipinang, Pulogadung, Jakarta Timur pada Jumat (20/9/2024) pagi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan, insiden nahas tersebut bermula saat ketiga balita tersebut ditinggal ibunya menjemput anak.

Saat ditinggalkan, nenek ketiga balita tersebut melihat percikan api yang muncul dari lantai dua rumah tersebut.

Baca Juga:Selamat Hari Radio Republik IndonesiaUMKM Dirugikan, Menkominfo Sebut Aplikasi TEMU Bahaya, Jangan Masuk ke Indonesia

“Saat itu ibu korban menjemput anaknya di SD Cipinang. Kamar anak korban ini dikunci agar anak-anak ini tidak keluar. Anak-anak ini takut terjatuh dari lantai dua karena rumah dalam keadaan kosong,” katanya kepada wartawan Jumat (20/9/2024).

Api tersebut kian membesar dan membakar rumah tersebut. Nahasnya, nenek ketiga balita tersebut tak sempat menyelamatkan cucunya.

“Saksi mencoba menyelamatkan tiga orang cucunya ini di dalam kamar, tetapi tidak sempat,” katanya.

Akibatnya, ketiga balita tersebut tewas di lokasi. Saat ini, pihaknya bakal melakukan olah TKP untuk menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.

“Nanti akan dilakukan pemeriksaan secara laboratoris, dimulai dari tim penyidik, tim olah TKP, dan juga rekan-rekan dari puslabfor Bareskrim Polri yang akan melakukan olah TKP,” bebernya. (*)

0 Komentar