Pilih Maksimalkan Media Sosial, Caleg DPR Partai Amanat Nasional Optimis Lolos ke Senayan

Pilih Maksimalkan Media Sosial, Caleg DPR Partai Amanat Nasional Optimis Lolos ke Senayan
Caleg DPR Partai Amanat Nasional Dapil VIII Jawa Barat Heru Subagia mengunjungi redaksi delik.tv diterima Pimpinan Redaksi delik.tv Aris Armunanto. Jumat (2/2)
0 Komentar

Aris pun tidak menampik bahwa saat ini sosok Heru Subagia memang cukup dikenal di kalangan masyarakat Cirebon pada umumnya, khususnya di Kabupaten Cirebon yang memang sosok Heru Subagia viral mengakar di masyarakat.

Ia mengatakan jika sebelumnya dia sudah memprediksi hasil polling survei tersebut.

“Heru Subagia ini kan sekarang fokusnya di pemilih garis muda, karena dia kan melihat bahwa potensi pemilih muda itu banyak, kemudian generasi muda ini kan melek dengan media sosial, jadi jika  dia unggul di survei media sosial saya maklum,” ujar Aris, Jumat (2/2).

Baca Juga:Denny Indrayana Gugat Bali Almas Tsaqibbirru: Modus Pembungkaman Atas Kebebasan BerpendapatKPK Lidik Kasus Dugaan Korupsi Anak Perusahaan PT Telkom, PT Sigma Cipta Caraka

Menurutnya, Heru Subagja menjadi satu-satunya kader PAN yang secara terbuka mendukung Ganjar Pranowo. Sementara di internal partai, sejak awal Heru terlibat penyusunan Daftar Caleg Sementara (DCS) dan Daftar Caleg Tetap (DCT) hingga dipecat dari jabatannya sebagai Ketua DPD Kabupaten Cirebon karena mendukung Ganjar Pranowo.

Selain itu, Heru juga adalah caleg satu-satunya yang dipromosikan secara terbuka oleh Ganjar Pranowo. Terutama dalam beberapa kampanye di sejumlah daerah Heru juga kembali disebutkan Ganjar sebagai pendukung yang loyalis.

Begitu juga dalam kegiatan kampanye di Jawa Barat khususnya di Indramayu, Brebes dan Cirebon Ganjar meyakinkan bahwa Heru adalah caleg DPR RI dari PAN yang konsisten dan loyal mendukung Ganjar.

Sementara, Heru Subagia saat mengunjungi redaksi delik.tv, ia berpendapat faktor utama yang berkontribusi terhadap peningkatan dukungan kepada PAN adalah sosialisasi.

“Satu-satunya faktor yang mempengaruhi peningkatan suara PAN adalah peningkatan faktor sosialisasi,” sambungnya.

Heru menambahkan tokoh lokal juga bisa menjadi faktor yang turut menyumbangkan tingkat dukungan publik terhadap partai politik (parpol) mengingat pileg sejatinya adalah pertarungan domestik di daerah pemilihan (dapil). Namun, dia menilai para tokoh lokal tersebut belum bergerak secara masif.

Faktor berikutnya yang bisa mempengaruhi adalah faktor ketokohan di tingkat lokal. Menurutnya, pemilu legislatif sejatinya adalah pemilu lokal, di mana pertarungan sesungguhnya ada di dapil. Jika sebuah partai di tingkat lokal meningkat gerakannya, hal itu bisa membantu elektabilitas partai secara keseluruhan.

0 Komentar