Layangan Putus versi ASN Protokoler, Cuitan Briptu Suci Darma Dapat Tanggapan Komnas Perempuan

Layangan Putus versi ASN Protokoler, Cuitan Briptu Suci Darma Dapat Tanggapan Komnas Perempuan
Tangkapan layar twitter Komnas Perempaun
0 Komentar

KISAH Layangan Putus Versi ASN atau PNS yang viral di Twitter ditanggapi Komnas Perempuan. Curhat Suci menjelaskan bagaimana suaminya, DKM, yang diduga berselingkuh dengan perempuan berinisial W mendapat sorotan di media sosial saat ini.

Ya, Suci secara gamblang memberitahu wajah suaminya, perempuan berinisial W, hingga status pekerjaan keduanya. Pun rumah yang ditinggali W. Bahkan, dalam cuitan panjang Suci, dia memberitahu hasil tes DNA hingga surat pernyataan dari DKM yang membenarkan perselingkuhannya dengan W.

Ini memicu netizen berkomentar. Banyak dukungan mengalir untuk Suci, sementara itu beberapa netizen sibuk mempertanyakan celah dari kisah ini yang mungkin tidak bisa semuanya diutarakan Suci.

Baca Juga:Soal LGBT, Deddy Corbuzier: Seperti Biasa Ketika Gaduh di Sosmed, Saya Minta MaafKurang Dari 24 Jam, Polisi Ringkus 8 Pelaku Begal 2 Anggota TNI AD

Di sisi lain, Komnas Perempuan terpantau ikut merespons kisah Layangan Putus Versi ASN Protokoler ini. Cuitan Komnas Perempuan ada di kolom komentar teratas kisa viral tersebut.

Apa respons Komnas Perempuan terhadap kisah Layangan Putus Versi ASN Protokoler ini?

Berdasarkan pantauan MNC Portal, Komnas Perempuan meminta kepada Suci untuk mengadukan kejadian yang dialaminya ke Komnas Perempuan.

“Halo Kak Suci, terima kasih sudah berani bersuara. Kasus kekerasan terhadap istri dapat dilaporkan ke Komnas Perempuan dengan mekanisme rujukan,” tulis Komnas Perempuan, dikutip delik.news, Selasa (10/5/2022).

https://twitter.com/KomnasPerempuan/status/1523844525516800000?s=20&t=58-VRFEfr6vwjgu0xAKv5w

Komnas Perempuan pun menjelaskan bahwa Suci bisa melakukan pelaporan secara daring untuk memudahkan pelaporannya. Tautan pengaduan pun disisipkan Komnas Perempuan di komentarnya.

“Saat ini pelaporan dilakukan secara daring dengan melengkapi kontak yang dapat dihubungi di tautan (yang disertakan) ini,” tambah Komnas Perempuan.

Baca Juga:Rocky Gerung: Cara Berpikir Istana Negara BangkrutHari Ini Pemilu Filipina, 3 Petugas Keamanan Ditembak Mati di TPS

Tautan tersebut merupakan Form Pengaduan Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan Komnas Perempuan. Netizen pun berharap agar Suci melaporkan kasus ini ke Komnas Perempuan agar mendapat penanganan yang lebih baik. (*)

0 Komentar