KLHK Temukan Adanya Beda Data Tutupan Hutan Indonesia dengan Global Forest Map 2020

Foto KLHK
Foto KLHK
0 Komentar

Langkah KLHK Pastikan Kesesuaian Data di Lapangan

Guna memastikan kesesuaian data, KLHK melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Hutan Lestari telah meminta seluruh Perizinan Berusaha Pemanfaatan Hutan (PBPH) untuk melakukan overlay peta EUFO dengan Peta PBPH dan Peta Kerja PBPH.

Selanjutnya, PBPH diminta melakukan pengecekan lapangan dan analisis pada sejumlah area yang terdapat perbedaan data antara peta EUFO dengan kondisi dan fakta di lapangan. Hasil analisis dan ground check ini nantinya akan menjadi bahan untuk negosiasi lebih lanjut dengan Uni Eropa.

Langkah ini penting mengingat PBPH menghasilkan kayu yang merupakan salah satu komoditas yang diatur dalam EUDR. Plt Dirjen Pengelolaan Hutan Lestari KLHK Agus Justianto mengatakan untuk komoditas kayu dan produk turunannya, RI telah memiliki Sistem Verifikasi Legalitas dan Kelestarian (SVLK) yang telah disetarakan sebagai lisensi FLEGT (Forest Law Enforcement Governance and Trade) dan diakui dalam EUDR. Produk kayu ber-SVLK memenuhi lisensi FLEGT dan memenuhi ketentuan EUDR seperti diatur pada Article 10 butir 3 ketentuan itu.

Baca Juga:Indra Pratama Ungkap CCTV Tidak Ada yang Mati, Total 20 Aktif di TKP Bunuh Diri Brigadir RATKasus Bunuh Diri Brigadir RAT, Ditemukan Luka di Kepala dari Pelipis Kanan dan Kiri, Dugaan Masalah Pribadi

“SVLK telah diperbarui dan dilengkapi dengan informasi geolokasi sehingga memperkuat keterlacakan kayu hingga ke titik penebangan. Informasi geolokasi diberikan dalam bentuk QR Code yang tercantum pada sertifikat SVLK yang menyertai produk kayu yang diperdagangkan,” jelas Agus.

Untuk memperkuat keterlacakan, juga dilakukan integrasi sistem informasi pemanfaatan kayu mulai dari Sistem Informasi Pengendalian Usaha Pemanfaatan Hutan (SIPASHUT), Sistem Informasi Penatausahaan Hasil Hutan (SIPUHH), Sistem Informasi Rencana Pemanfaatan Bahan Baku Pengolahan Hasil Hutan (SIRPBBPHH), hingga Sistem Informasi Legalitas Kayu (SILK)

 

0 Komentar