Danton Satgas Mupe Marinir Gugur dan 5 Prajurit Terluka Saat Diserang KKB Egianus Kogoya

Danton Satgas Mupe Marinir Gugur dan 5 Prajurit Terluka Saat Diserang KKB Egianus Kogoya
Foto ilustrasi anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Intan Jaya, Papua usai membajak sebuah pesawat terbang. Terkini, KKB kembali berulah dengan menyerang pos marinir di Nduga Papua, Sabtu (26/3/2022) dengan granat dan sebabkan satu Danton gugur serta sembilan TNI lainnya terluka. (Sumber: Istimewa)
0 Komentar

ENAM prajurit dari Satgas Mupe Marinir diserang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Egianus Kogoya di Kampung Dikware bawah, Distrik Keneyam, Nduga, Papua.

Kapolres Nduga, Kompol. I Komang Budhiarta mengatakan, penyerangan yang dilakukan kelompok Egianus Kogoya menggunakan GLM. Granat pelontar ke Pos Satgas, di Dikware bawah, lokasi dinas perikanan di kampung Traslala, Nduga, Papua.

“Telah dikonfirmasi, penyerangan terhadap Satgas Mupe menggunakan GLM. Granat Pelontar ke Pos Satgas Mupe, 4 anggota Satgas mengalami luka, 1 kritis, dan satu orang Danton Satgas Mupe tewas,” ujar Komang kepada MNC Portal Indonesia, Sabtu (26/3/2022).

Baca Juga:Puan Maharani Pimpin Sidang Majelis Ke-144 Inter-Parliamentary Union, Sepakati Resolusi Damai Rusia-Ukraina671 Puskesmas Tak Punya Dokter, Kemenkes: Kita Tingkatkan 5.000 Lulusan Dokter Tiap Tahun

Diketahui, KKB Egianus Kogoya melakukan aksi kontak senjata dengan Satgas Mupe Marinir pada sore pukul 18.00 WIT. (*)

0 Komentar