Budaya Getok Harga Saat Kulineran Masih Saja Terjadi

Korban Harga Makanan Mahal di Bandara, Turis Ini Beli Sup Rp 800 Ribu! Foto: Stomp.straitstime.com / Cherlynn
Korban Harga Makanan Mahal di Bandara, Turis Ini Beli Sup Rp 800 Ribu! Foto: Stomp.straitstime.com / Cherlynn NG
0 Komentar

MUSIM libur menjadi kesempatan para penjual makanan untuk panen keuntungan. Sayangnya banyak oknum tak jujur yang tega menipu wisatawan pelanggannya.

Ketika musim liburan tiba, banyak wisatawan yang berbondong-bondong menyerbu kawasan wisata. Baik sekadar tempat wisata maupun kota atau negara tertentu yang populer untuk dikunjungi saat liburan.

Pada kesempatan ini tentunya banyak pihak yang diuntungkan, seperti penjual makanan. Musim liburan yang dipadati dengan wisatawan menjadi waktu bagi penjual makanan untuk mengumpulkan banyak keuntungan dari pelanggan yang membludak.

Baca Juga:Analisa Pengamat Transportasi: Kecelakaan Tol Japek KM58 Belum Tentu Penerapan ContraflowKoalisi Masyarakat Sipil Adukan Presiden Jokowi ke Ombudsman Terkait Dugaan Maladministrasi Pilpres 2024

Sayangnya ada penjual ataupun penyedia makanan dan minuman yang justru berlaku tak jujur. Sehingga sebagian wisatawan yang sedang berlibur ini merasa kecewa karena alami getok harga.

Pesan Burger Ditagih Rp 1,5 Juta

Penasaran dengan tempat-tempat terindah di dunia, sepasang kekasih sengaja datang ke Swiss. Mereka secara spesifik mengunjungi desa Grindelwald yang terdaftar sebagai salah satu tempat dengan pemandangan terindah di bumi.

Sebagai seorang wisatawan, keduanya memesan makanan dari hotel yang diinapinya di sana. Dua porsi burger dengan satu buah minuman bersoda dipesan oleh Maria dan Anthony untuk mengisi perut.

Ketika meminta tagihan makanannya, kedua terkejut karena harus membayar Rp 1,5 juta untuk pesanan itu. Banyak netizen lain yang pernah datang ke sana juga merasa kapok karena harga makanan yang terlalu mahal.

Beli Ikan Digoreng Diminta Rp 1,6 Juta

Menyiapkan dana cadangan yang lebih banyak untuk berlibur ternyata benar adanya. Jangan sampai mengalami nasib seperti sepasang turis asal Malaysia yang kaget dengan harga makanannya sendiri.

Kisah ini dibagikan oleh akun X @Qst-naadi yang sedang berlibur ke Swiss. Di sana ia memesan ikan goreng, kentang goreng, salad sayuran, serta saus pelengkapnya. Dalam foto yang dibagikan dirinya juga memesan secangkir minuman hangat untuk menghalau dinginnya negara Swiss.

Tetapi kesenangan saat berliburnya ini berubah menjadi kekecewaan. Ia tak menyangka untuk ikan goreng yang dipesannya dibanderol sampai Rp 1,6 juta dan membuat dirinya melongo.

Air Mineral Mahal di Hotel Bandung

Baca Juga:Penyembelihan Sapi Merah Doktrin Yahudi Robohkan Al Aqsa Jatuh 10 April 2024, Berbarengan dengan Lebaran?Yayasan Konsumen Muslim Indonesia Rilis Sejumlah Nama Perusahaan dengan Produk Terbukti Terafiliasi Israel, Begini Tanggapan Wasekjen MUI

Tengah menjadi kota wisata yang paling tinggi peminatnya, Bandung tak pernah sepi pengunjung. Termasuk seorang wanita yang sedang berlibur bersama romobongannya tetapi merasa miris dan kecewa atas kejadian yang dialami.

0 Komentar