Rodrigo Duterte Ancam Gulingkan Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr

Rodrigo Duterte Ancam Gulingkan Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr
Presiden Ferdinand Marcos Jr. dan mantan Presiden Rodrigo Duterte. (FOTO FILE)
0 Komentar

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat telah membahas tentang amandemen konstitusi.

Duterte mengklaim tanpa memberikan bukti apa pun bahwa anggota parlemen yang mendukung Marcos, termasuk Ketua DPR Martin Romualdez, menyuap pejabat lokal untuk mengamendemen konstitusi 1987. Amendemen ini guna menghapus batasan masa jabatan sehingga Marcos dapat memperpanjang masa jabatan mereka.

Presiden Filipina hanya dapat menjabat satu kali masa jabatan enam tahun berdasarkan konstitusi 1987.

Romualdez, yang merupakan sepupu Marcos, membantah klaim tersebut, dan mengatakan bahwa ia ingin konstitusi diamendemen hanya untuk menghapus pembatasan investasi asing.

Baca Juga:Bom Waktu Menunggu Meledak di Timur Tengah, Joe Biden Jangan Nyalakan Api di IranAda Obrolan Politik Saat Kunjungan Jokowi di Kraton Kilen, Sri Sultan Hamengkubuwono X: Ya Mosok Saya Cerita, Ya Kongkow-kongkow Diskusi Saja

Marcos mengatakan terbuka untuk mengubah ketentuan ekonomi dalam konstitusi, tetapi menentang perubahan ketentuan yang membatasi kepemilikan asing atas tanah dan industri penting lainnya seperti media.

Penentang amendemen konstitusi termasuk dari Senat.

Pekan lalu, Senat mengeluarkan pernyataan yang memperingatkan bahwa peran pengawasan dan keseimbangan dapat dirusak jika DPR melanjutkan rencana untuk melakukan amendemen dalam sidang gabungan dan bukan melalui pemungutan suara terpisah di Senat yang beranggotakan 24 orang dan Dewan Perwakilan Rakyat yang beranggotakan 316 orang.

Konstitusi 1987, yang sarat dengan perlindungan untuk mencegah kediktatoran, mulai berlaku setahun setelah ayah Marcos digulingkan oleh pemberontakan “kekuatan rakyat”. Penggulingan ini didukung tentara di tengah tuduhan penjarahan dan kekejaman hak asasi manusia selama pemerintahannya.

Dalam beberapa pekan terakhir, para pendukung Duterte dibuat marah oleh laporan mengenai kunjungan mendadak penyelidik Pengadilan Kriminal Internasional bulan lalu yang menyelidiki pembunuhan yang meluas selama tindakan keras anti-narkoba yang dilancarkan Duterte saat menjabat sebagai presiden. (*)

 

0 Komentar