Kementan Ingatkan Produsen dan Distributor Tak Timbun Komoditas Strategis Telur-Ayam Jelang Ramadan

Telur Ayam
Telur Ayam
0 Komentar

Sebelumnya, peringatan serupa juga telah dilontarkan oleh Kepala Bapanas yang juga Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman. Menurut dia, pemerintah telah melaksanakan imbauan jauh-jauh hari dan saat ini merupakan masa penindakan apabila masih ada yang melanggar.

“Ini perintah Bapak Presiden. Stabilkan harga. Titik. Siap Bapak Presiden. (Itu) sebelum berangkat ke luar negeri. Kesimpulannya, kita menjaga harga eceran tertinggi pangan, sekarang sampai Ramadhan sampai selesai,” ujar Amran (22/1/2026).

“Tidak ada boleh pengusaha seluruh Indonesia menjual di atas HET. Kalau ada menjual di atas HET, Satgas Pangan Polri akan bekerja, bila perlu menindaknya. Tidak ada lagi kesempatan, karena sudah lama kita imbau-imbau. [Jadi] tidak boleh menjual di atas HET,” imbuhnya.

0 Komentar