Kisah Prabowo Setiap Hari Belajar Lewat Buku: Sekarang Ada Chat GPT, Tanya Pakde Google

Presiden Prabowo berorasi di sidang senat terbuka UKRI, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/10/2025). (Foto: Tangka
Presiden Prabowo berorasi di sidang senat terbuka UKRI, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/10/2025). (Foto: Tangkapan layar YouTube UKRI TV)
0 Komentar

Presiden Prabowo Subianto menekankan para wisudawan Universitas Kebangsaan Republik Indonesia (UKRI) untuk terus belajar meskipun sudah lulus. Sebab, menurutnya, menerima gelar bukan berarti sudah pintar.

“Ilmu bukan untuk dirimu sendiri. Belajar tidak boleh berhenti. Begitu Saudara terima gelar, Saudara sudah pintar, tidak. Saudara terima gelar baru awal dari perjalanan yang jauh,” kata Prabowo dalam orasi ilmiiahnya di sidang senat terbuka UKRI, yang digelar di The Trans Luxury Hotel, Jawa Barat, Sabtu (18/10/2025).

Prabowo mencontohkan dirinya yang kini masih belajar hingga 4 jam setiap hari lewat buku. Bahkan waktu tidurnya hanya 2 jam setiap harinya. Ia lantas menyinggung teknologi kini semakin canggih, yang bisa dijadikan sebagai medium pembelajaran, termasuk Google hingga Chat GPT.

Baca Juga:Ketika Manusia Bertanya dan Mengugat, Jokowi Sudah MenjawabnyaUsai Aksi Protes Penggerebekan Imigrasi, Los Angeles Rusuh Donald Trump Kirim Ribuan Garda Nasional

“Saya sampai sekarang masih mungkin 2, 3, 4 jam tiap hari saya belajar, tiap hari. Boleh tanya ajudan saya, staf saya, saya tidur jam berapa malam, 2 jam paling sedikit. Saya baca dan sekarang ada alat yang luar biasa untuk anak-anak muda. Sekarang ada YouTube, ada internet ya. Zaman saya dulu nggak ada Chat GPT, enak sekali kalian ya. Tanya om, tanya Pakde Google. Dulu nggak ada kita harus cari sendiri,” ujarnya yang disambut tawa para mahasiswa.

Prabowo mengatakan teknologi memang membantu tapi bisa menghancurkan manusia dengan cepat. Ia meminta hal itu juga harus diwaspadai.

“Teknologi bisa menghancurkan manusia dengan cepat, dengan seketika. Teknologi bagus, tapi teknologi juga bisa menyusahkan kita. Sekarang gampang bikin kebohongan, gampang menyebarkan kebohongan, gampang dengan AI membuat seolah-olah benar, padahal tidak benar,” ujarnya.

Prabowo mengambil contoh informasi yang beredar dirinya bisa nyanyi bahkan mampu berpidato pakai bahasa Mandarin hingga Arab. Namun ia hanya diam karena saat itu tengah kampanye.

“Contoh dibikin apa itu video-video klip Prabowo itu pintar nyanyi, padahal Prabowo nggak bisa nyanyi, tapi dibikin saya pintar nyanyi. Aku diam aja kalau gitu. Dibilang lagi dibikin Prabowo pidato dalam bahasa Mandarin, luar biasa pidatonya. Tapi, karena saya sedang kampanye, aku diam aja. Dibikin Prabowo pintar pidato bahasa Arab karena aku waktu itu kampanye, gua diam aja. Padahal itu salah,” ujarnya.

0 Komentar