Bahkan, kata dia, di Provinsi Sumatra Selatan produksi beras meningkat sampai 25 persen.
“Cadangan beras yang ada di gudang-gudang pemerintah Republik Indonesia hari ini tertinggi sepanjang sejarah Republik Indonesia,” ucap Prabowo.
Dia pun yakin, Indonesia memiliki masa depan yang gemilang, meski ada orang yang mendengungkan Indonesia gelap. Segala tantangan yang ada di depan bisa dihadapi dengan pemerintahan yang bersih dari korupsi.
Baca Juga:KPK Periksa Ridwan Kamil dalam Waktu DekatInisiatif Putra Presiden Prabowo Temui Megawati dan Jokowi Tedukan Dinamika Politik, Waketum PAN: Momen Tepat
“Masa depan kita cerah walaupun ada yang ingin menciptakan seolah masa depan kita tidak baik, kita hadapi banyak tantangan, kita hadapi banyak kesulitan, tetapi kekuatan kita besar. Asal kita bertekad memiliki pemerintah yang bersih yang bebas dari korupsi, kita akan kuat,” ujar Prabowo.