Pengamanan dan Pengawalan Bhikku Thudong di Cirebon

Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan Pengamanan dan Pengawalan Bhikkhu Thudong 2025 di Mako Brimob Winong ko
Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan Pengamanan dan Pengawalan Bhikkhu Thudong 2025 di Mako Brimob Winong kompi 4 Batalyon C Pelopor (IST)
0 Komentar

POLRESTA Cirebon melaksanakan kegiatan Pengamanan dan Pengawalan Bhikkhu Thudong 2025 di Mako Brimob Winong kompi 4 Batalyon C Pelopor.

Perjalanan Bhikkhu Thudong dari Wilkum Polres Indramayu menuju Jawa Tengah melintasi wilayah hukum Polresta Cirebon, Kegiatan dilaksanakan pada hari Sabtu & Minggu, tanggal 26 & 27 April 2025, Sabtu Pukul 04.30 Wib dari Indramayu menuju Mako Brimob Winong dan hari Minggu Pukul 05.00 Wib menuju JI. Perjuangan wilayah hukum Cirebon Kota.

Pada tahun 2025, tema perjalanan Bhikkhu Thudong kali ini adalah “BHIKKHU SANGHA INDONESIA”. Tema ini diangkat untuk menekankan peran penting dan kontribusi komunitas Bhikkhu Sangha dalam bidang spiritual di Indonesia.

Baca Juga:KPK Periksa Ridwan Kamil dalam Waktu DekatInisiatif Putra Presiden Prabowo Temui Megawati dan Jokowi Tedukan Dinamika Politik, Waketum PAN: Momen Tepat

Para Bhikkhu akan melakukan perjalanan thudong, sebuah praktik meditasi berjalan yang mengutamakan pengembangan kesadaran diri dan kedamaian batin.

Dengan menjelajahi berbagai daerah di Indonesia, mereka berharap dapat menyebarkan pesan-pesan damai dan nilai-nilai Buddhis sambil meningkatkan hubungan dengan masyarakat lokal, sehingga memperkuat ikatan sosial yang harmonis serta memperkaya pengalaman spiritual baik bagi para Bhikkhu maupun orang-orang yang ditemui di sepanjang perjalanan.

Aipda Wagi dan Bripka Suhono, bersama dengan anggota Brimob dari Kompi 4 Batalyon C Pelopor, melaksanakan tugas pengecekan terhadap lokasi yang telah disiapkan sebagai tempat singgah atau beristirahat.

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan bahwa tempat tersebut memenuhi semua persyaratan keselamatan dan kenyamanan agar dapat digunakan dengan baik oleh personel ataupun para Bhikkhu Thudong.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni melalui Kapolsek Gempol Kompol Rynaldi Nurwan menjelaskan bahwa pemeriksaan lokasi singgah/istirahat Bhikkhu Thudong ini mencakup peninjauan fasilitas yang tersedia, kondisi lingkungan sekitar, serta memastikan adanya akses mudah ke lokasi tersebut guna mendukung kelancaran operasional di lapangan.

0 Komentar