Pati TNI AD dan Purnawirawan Kumpul di Hotel Borobudur, Bedah Buku ‘Hingga Salvo Terakhir Bakti Prajurit TNI’

Acara peluncuran dan bedah buku \"Hingga Salvo Terakhir Bakti Prajurit TNI\" di Ruang Sumba, Hotel Borobodur, Ja
Acara peluncuran dan bedah buku \"Hingga Salvo Terakhir Bakti Prajurit TNI\" di Ruang Sumba, Hotel Borobodur, Jakarta Pusat pada Sabtu, 26 April 2025
0 Komentar

SEJUMLAH perwira tinggi TNI Angkatan Darat maupun purnawirawan menghadiri acara peluncuran dan bedah buku “Hingga Salvo Terakhir Bakti Prajurit TNI” di Ruang Sumba, Hotel Borobudur, Jakarta Pusat pada Sabtu, 26 April 2025.

Buku ini ditulis Letnan Jenderal TNI (Purn) Kiki Syahnakri.

Pantauan redaksi, para purnawirawan yang hadir di antaranya Mantan Wakil Presiden Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno, mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal (Purn) A.M Hendropriyono, Mayjen TNI Nugraha Gumilar dan lainnya.

Para tamu undangan duduk di meja bundar yang ada dalam ruangan.

Baca Juga:KPK Periksa Ridwan Kamil dalam Waktu DekatInisiatif Putra Presiden Prabowo Temui Megawati dan Jokowi Tedukan Dinamika Politik, Waketum PAN: Momen Tepat

Dalam pembukaannya, Kiki menyebut buku ini bukan sekedar soal autobiografi belaka, namun mengandung nilai-nilai patriotisme.

“Menulis buku ini selama dua tahun pak. Buku ini bukan sekadar autobiografi. Saya berusaha memasukan nilai-nilai kebangsaan, patriotisme, nilai-nilai keindonesiaan lainnya juga kepemimpinan dan keteladanan,” ungkapnya.

Di sisi lain, teladan dan nilai-nilai patriotisme dituangkan dalam buku karena Kiki khawatir nilai ini ditinggalkan oleh generasi muda.

“Mungkin ini saya masukkan sedikit latar belakang penulisan buku, karena ada kekhawatiran runtuhnya nilai-nilai tadi,” jelas Kiki.

Setelah kata sambutan, diskusi bedah buku pun dimulai dengan pembicara Letjen (Purn) Bambang Darmono dan Rektor Universitas Buana Perjuangan Karawang Prof. Dr. Dedi Mulyadi.

0 Komentar