PERGERAKAN penumpang dan kendaraan arus mudik satu hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H atau H-1 Lebaran 2025 di Pelabuhan Merak, Banten, sudah mulai landai.
Berdasarkan pantauan Minggu (30/3) pukul 10.00 WIB, kantong parkir di selasar eksekutif (express) tampak sangat lengang. Tidak ada antrian kendaraan roda empat, baik mobil pribadi maupun angkutan umum yang mengular dan memadati Pelabuhan Merak seperti hari-hari sebelumnya.
Sebelumnya, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memprediksi puncak arus mudik keberangkatan dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni terjadi pada H-3 atau 28 Maret 2025. Oleh sebab itu, volume arus mudik sudah mulai mengalami penurunan pada H-2 dan H-1 Lebaran. Dari data posko 24 jam pada H-2 Lebaran, jumlah penumpang yang telah menyeberang dari Jawa menuju Sumatera tercatat ada sebanyak 161.656 orang. Sementara jumlah penumpang yang telah menyeberang pada H-3 mencapai 170.994 orang.
Baca Juga:Jumlah Setoran Uang Judi Sabung Ayam Diduga Pemicu 3 Polisi Tewas Ditembak Oknum TNI di Way KananTom Lembong: 100 Persen Semua Izin Impor Diterbitkan Kemendag Ditembuskan Kemenperin
Kemudian total kendaraan roda empat yang menyeberang dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni sebanyak 16.460 unit pada H-2 Lebaran. Angka tersebut menurun 8% dibandingkan tahun lalu pada periode yang sama.
Jumlah bus yang menyeberang dari Pelabuhan Merak juga mengalami penurunan sebesar 24% dibandingkan tahun lalu. Tercatat total bus yang meninggalkan Pelabuhan Merak hanya 748 pada H-2 Lebaran.
Sementara itu, kendaraan roda dua dan truk dilayani melalui keberangkatan dari Pelabuhan Ciwandan menuju Pelabuhan Beton. Tercatat total kendaraan sepeda motor yang menyeberang ada 23.264 unit atau naik 53%, sedangkan truk hanya 1.026 unit atau turun 16%.
Hingga kini, perhitungan jumlah penumpang di Pelabuhan Merak yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatra telah mencapai lebih dari 833.404 orang sejak H-10 Lebaran. Lalu untuk total kendaraan yang menyeberang ada lebih dari 193.522 unit.