Selain hal tersebut di atas untuk memberikan rasa aman caloninvestor dari gangguan oknum yang tidak bertanggung jawab, Kepala Daerah/ Bupati Bersama Forkompimda berkomitmen untuk berusaha memberantas gangguan dari para oknum yang tidak bertanggungjawab, dan minta para investor atau calon investor untuk mematuhi regulasi yang sudah ada.
Pemerintah juga mempunyai kewajiban untuk menciptakan tenaga kerja yang terlatih dan terampil yang sesuai dengan kebutuhan dunia usaha, dengan menciptakan pelatihan-pelatihan atau bekerjasama dengan sekolah-sekolah yang sudah memiliki peralatan yang sesuai atau BLK melengkapi alat/sarana sesuai kebutuhan industri dan yang terpenting selalu melibatkan pengusaha untuk kebutuhan tenaga kerja yang kompeten.
Untuk saat ini sepertinya kolaborasi antar daerah , pemerintah pusat dan industri belum tercipta/belum siap, atau dengan kata lain “jalan sendiri-sendiri”.
Baca Juga:Pasang Boks Tambahan Tampung Barang Bawaan Saat Mudik Lebaran, Tips Bagi Pengendara R2Mengenal Plengkung Gading yang Mulai Sistem Satu Arah, Mitos: Ilmu Hitam Seseorang Hilang Saat Melewatinya
Belum muncul terobosan yang mengarah kondusifitas iklim berusaha dan menekan tingkat pengangguran, sebagai contoh industri alas kaki di wilayah Cirebon Timur, untuk penyerapan tenaga kerja belum 100 persen terpenuhi, ini menjadi pekerjaan rumah bagi kepala daerah.
Penulis: Aris Armunanto, SE,Ak.,MM (akademisi dan praktisi media)