Simak Fakta 3 Polisi di Lampung Ditembak Saat Gerebek Judi Sabung Ayam

Tiga anggota polisi di Lampung gugur ditembak saat gerebek tempat judi sabung ayam (dok. Humas Polda Lampung)
Tiga anggota polisi di Lampung gugur ditembak saat gerebek tempat judi sabung ayam (dok. Humas Polda Lampung)
0 Komentar

POLDA Lampung berduka. Sebab, tiga anggota Polres Way Kanan, Lampung, gugur ditembak saat bertugas menggerebek judi sabung ayam.

Peristiwa ini terjadi di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, pada Senin (17/3/2025) pukul 16.50 WIB. Ketiga korban adalah Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus, serta Bripda Ghalib.

Ketiga korban diduga ditembak oleh pemilik tempat perjudian sabung ayam. Simak berikut ini fakta-faktanya:

Korban Terluka di Kepala

Baca Juga:Pasang Boks Tambahan Tampung Barang Bawaan Saat Mudik Lebaran, Tips Bagi Pengendara R2Mengenal Plengkung Gading yang Mulai Sistem Satu Arah, Mitos: Ilmu Hitam Seseorang Hilang Saat Melewatinya

Polda Lampung membenarkan tiga polisi anggota Polres Way Kanan gugur saat bertugas melakukan penggerebekan judi sabung ayam. Para korban mengalami luka tembak di kepala.

“Benar ada tiga anggota Polri yang meninggal dunia saat melakukan penggerebekan sabung ayam di Way Kanan,” kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Yuni Iswandari dalam keterangan resminya dilansir Antara, Senin (17/3).

Ketiga anggota polisi yang gugur yakni Kapolsek Negara Batin Iptu Lusiyanto, Ba Polsek Negara Batin Polres Way Kanan Bripka Petrus Apriyanto, dan Ba Sat Reskrim Polres Way Kanan Bripda Ghalib Surya Ganta.

“Mereka mengalami luka tembak di bagian kepala yang dilakukan oleh orang tak dikenal,” ucap Yuni.

Kronologi Penembakan

Dia menjelaskan bahwa peristiwa penembakan terjadi saat 17 personel Polri dari Polres Way Kanan mendatangi tempat sabung ayam. Saat di tempat kejadian perkara (TKP) langsung ditembaki oleh orang tak dikenal.

“Dari peristiwa tersebut tiga personel Polri gugur dalam tugas,” ujarnya.

Saat ini, ketiga jenazah korban tengah dalam perjalanan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung untuk dilakukan proses autopsi.

“Jenazah sedang dievakuasi untuk dibawa ke RS Bhayangkara Polda Lampung untuk diautopsi dan kini Kapolda menuju TKP dan kini kami fokus mengamankan anggota yang lain,” imbuhnya.

Polri Berduka

Baca Juga:Di Balik Tradisi Angpao di Tahun Baru ImlekKasus yang Bikin AKBP Bintoro Terseret Dugaan Pemerasan Nilai Miliaran Rupiah Terhadap Tersangka Pembunuhan

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko menyatakan Polri sangat berduka atas peristiwa gugurnya tiga personel Korps Bhayangkara tersebut. Terlebih, ketiga anggota Polri itu gugur ketika sedang melakukan tugasnya.

“Polri berduka mendalam atas gugurnya personel-personel terbaiknya dalam menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sebagai abdi masyarakat,” kata Trunoyudo kepada wartawan, Senin (17/3).

0 Komentar