SEORANG pengendara roda dua asal Indramayu menuju Cirebon terjatuh dan nyaris terlindas truk tronton di jalur utama Pantura, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, pada Rabu (12/3/2025) malam.
Pengendara ini terjatuh karena terperosok lubang di jalur Pantura. Beruntung, sopir kontainer, Idrus langsung menginjak rem dan berhasil berhenti.
“Saya kaget melihat pengendara motor jatuh. Saya langsung injak rem, tapi karena jalan licin akibat hujan, kendaraan tetap melaju. Untungnya saya bisa banting setir,” ujar Idrus, Rabu (12/3/2025) malam.
Baca Juga:Mengenal Plengkung Gading yang Mulai Sistem Satu Arah, Mitos: Ilmu Hitam Seseorang Hilang Saat MelewatinyaDi Balik Tradisi Angpao di Tahun Baru Imlek
Sementara, pengendara roda dua tersebut, Usman warga Desa Megu gede Kecamatan Weru. Ia terjatuh saat motornya menghantam lubang di jalan pantura.
“Beruntung, mobil kontainer yang berada di belakangn saya masih sempat mengerem sehingga tidak menabrak saya. Namun, motor saya tertabrak dan masuk ke kolong kontainer,” ucap Usman.
Usman mengaku tiga kali menghantam jalan berlubang, namun yang terakhir oleng dan terjatuh.
“Sudah beberapa kali kena lubang masih kuat. Tapi tadi kena lubang lagi, saya terjatuh. Saya hanya mengalami luka ringan dibagian kedua tangan dan kaki,” tambahnya.
Insiden ini terjadi saat tim gabungan dari Polresta Cirebon dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon tengah melakukan monitoring kondisi jalan menjelang arus mudik Lebaran 2025. Kepala Dishub Kabupaten Cirebon, Hilman Firmansyah, yang berada di lokasi, langsung mencatat temuan tersebut.
“Kami tadi sedang monitoring jalur Pantura, dan memang banyak PJU yang mati serta jalan berlubang. Kebetulan, ada pengendara motor jatuh akibat lubang. Untung saja sopir kontainer sigap, kalau tidak, bisa fatal,” ungkap Hilman.
Dari hasil pemantauan malam itu, tim menemukan sekitar 240 titik PJU yang mati serta banyak ruas jalan berlubang di sepanjang Pantura. Beberapa titik kritis yang menjadi perhatian adalah di wilayah Weru hingga perbatasan Susukan.
Baca Juga:Kasus yang Bikin AKBP Bintoro Terseret Dugaan Pemerasan Nilai Miliaran Rupiah Terhadap Tersangka PembunuhanMenteri ATR/BPN Benarkan Pagar Laut Sepanjang 30,16KM di Perairan Tangerang Punya HGB dan SHM, Ini Jelasnya
“Jalur Pantura ini sangat vital, apalagi menjelang mudik Lebaran. Kami akan segera berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan untuk perbaikan PJU dan jalan,” tambah Hilman.
Usman, korban kecelakaan, mengaku tidak menyangka jalan yang dilewatinya memiliki lubang yang dalam. “Saya ikuti mobil truk di depan, tapi tiba-tiba ada lubang. Lubang pertama masih bisa dilewati, tapi yang kedua dalam sekali. Saya tidak bisa menahan motor dan langsung jatuh,” tuturnya.