BMKG Prediksi Adanya Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah, Berikut Wilayah Terdampak di Jateng

Angin kencang yang melanda di sebagian Kelurahan Kauman Kidul Kecamatan Sidorejo Kota Salatiga. Pohon roboh me
Angin kencang yang melanda di sebagian Kelurahan Kauman Kidul Kecamatan Sidorejo Kota Salatiga. Pohon roboh menimpa rumah Juwadi RT 02, RW 01, Dukuh Plompongan Kelurahan Kauman Kidul Kecamatan Sidorejo, Pukul 16.45 WIB, (26/12). Tidak ada korban jiwa, kerugian ditaksir Rp 500.000. Penanganan tim BPPD Salatiga hingga pukul 18.00 WIB (IST)
0 Komentar

BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi adanya cuaca ekstrem di Jawa Tengah (Jateng) selama tiga hari. Berikut wilayah diprediksi terdampak.

Kepala Stasiun Meteorologi Ahmad Yani Semarang, Yoga Sambodo, menerangkan cuaca ekstrem di Jateng berlangsung pada 25-27 Desember 2024. Adapun cuaca ekstrem yang dimaksud yakni berupa hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

“Hujan dengan intensitas sedang-lebat yang bisa disertai petir/kilat dan angin kencang di beberapa wilayah Jawa Tengah selama periode 25-27 Desember 2024,” jelas Yoga dalam keterangan tertulis yang diterima detikJateng, Selasa (24/12/2024).

Baca Juga:Slow Living di Kota SalatigaSong Jae-rim Ditemukan Meninggal Penyebab Kematian Belum Terkonfirmasi, Ada 2 Lembar Surat

Yoga menyebut cuaca ekstrem yang diprediksi berlangsung selama tiga hari ke depan dipicu oleh beberapa hal. Seperti gelombang Equatorial Rossby yang aktif dan mendukung aktivitas konvektif di Jateng. Selain itu, pola siklonik di selatan Sumatra dan NTT dapat membentuk wilayah pertemuan masa udara, perlambatan angin, dan belokan angin di Jateng.

Kemudian, Yoga menjelaskan, udara di berbagai ketinggian yang cenderung basah berpotensi meningkatkan pembentukan awan hujan menjulang ke lapisan atas. Dia juga menilai, udara di wilayah Jateng cenderung labil.

Berikut waktu dan wilayah diperkirakan terdampak cuaca ekstrem di Jateng.

25 Desember 2024

Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Wonosobo, Temanggung, Kab./Kota Magelang, Kab. Semarang, Salatiga, Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Surakarta, Karanganyar, Sragen, Kendal, Batang, Kab. Pekalongan, Pemalang, Kab. Tegal, Brebes dan sekitarnya.

26 Desember 2024

Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Wonosobo, Kebumen, Purworejo, Kab. Pekalongan, Batang, Kendal, Temanggung, Kab./Kota Semarang, Salatiga, Boyolali, Karanganyar, Sragen, Wonogiri, Grobogan, Blora, Jepara, Pati dan sekitarnya.

27 Desember 2024

Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Kebumen, Temanggung, Kab./Kota Semarang, Salatiga, Boyolali, Klaten, Surakarta, Sukoharjo, Grobogan, Sragen, Karanganyar, Brebes, Batang, Kendal, Jepara, Demak dan sekitarnya.

Dengan adanya prediksi ini BMKG mengimbau agar masyarakat waspada terdapat potensi cuaca ekstrem yang dapat menyebabkan banjir hingga puting beliung.

0 Komentar