Miftah Olok-olok Penjual Es Teh, Sunhaji: Saya Sudah Memaafkan

Tangkapan layar
Tangkapan layar
0 Komentar

Sementara, penjual es teh yang viral diolok-olok oleh Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah, Sunhaji (38), menyebut sudah memaafkan Gus Miftah. Dia mengaku tak sakit hati mendapat perlakuan seperti dalam video yang viral tersebut. Hal itu ia sampaikan usai ditemui Gus Miftah secara langsung di rumahnya di Dusun Gesari, Desa Banyusari, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang.

“Saya sudah memaafkan,” katanya saat ditemui di rumahnya, Rabu (4/12/2024).

Sunhaji mengaku tak mempersoalkan terkait apa yang menimpanya. Dia merasa tak sakit hati atas perlakuan Gus Miftah.

“Saya dan Gus Miftah tidak punya masalah apa-apa. Tidak ada sakit hati,” ujarnya sambil berkaca-kaca.

Baca Juga:Song Jae-rim Ditemukan Meninggal Penyebab Kematian Belum Terkonfirmasi, Ada 2 Lembar SuratPernah Ditolak Amerika Serikat, Kini Presiden Prabowo Subianto Menuju Washington

Dia juga mengaku sempat kaget atas viralnya video tersebut. Menurutnya, masalah itu sudah selesai.

“Lha terus kok mendapat kayak yang di HP itu (viral), saya tidak akan memperpanjang lebarkan. Karena masalah ini sudah selesai,” ujar bapak dua putera.

0 Komentar