DIKUTIP dari Antara, Manchester City gagal mempertahankan keunggulan tiga golnya kala menjamu Feyenoord pada Pertandingan Ke-5 Liga Champions UEFA 2024-25 di Etihad Stadium, Manchester pada Rabu dini hari WIB (27/11).
City mampu unggul tiga gol terlebih dahulu lewat brace Erling Haaland di menit 44 lewat tendangan penalti dan menit 53 setelah memanfaatkan umpan dari Matheus Nunes, Ilkay Guendogan di menit 50 menambah keunggulan City dengan sepakan keras yang membentur bek Feyenoord David Hancko yang membuat City unggul 2-0 sebelum gol kedua Haaland membuat keunggulan City bertambah menjadi 3-0.
Feyenoord membuka skor melalui Anis Hadj-Moussa setelah memanfaatkan sapuan yang buruk dari Gvardiol, Menit 82, Gimenez berhasil memperkecil kedudukan setelah memanfaatkan sepakan Jordan Lotomba yang membentur tiang, dan Feyenoord berhasil menyamakan kedudukan melalui David Hancko setelah Igor Paixao memanaatkan kesalahan Ederson dan mengirimkan umpan silang ke Hancko untuk menyamakan kedudukan.
Baca Juga:Song Jae-rim Ditemukan Meninggal Penyebab Kematian Belum Terkonfirmasi, Ada 2 Lembar SuratPernah Ditolak Amerika Serikat, Kini Presiden Prabowo Subianto Menuju Washington
Pelatih Feyenoord Brian Priske memandang hasil ini sebagai hasil yang luar biasa, suatu hasil yang besar, ketika melihat kembali pertandingan kami tertinggal 3-0 dan didominasi oleh City yang menurut Priske masih merupakan tim terbaik dunia yang memiliki banyak pemain kelas dunia tetapi kami mampu mengambil tiga momen penting dan membawa pulang hasil imbang. Tutup Priske dalam wawancara seusai pertandingan.
Susunan Pemain
Manchester City (1-4-2-3-1): Ederson – Rico Lewis, Manuel Akanji, Nathan Ake (Jahmai Simpson-Pusey 68’), Josko Gvardiol – Matheus Nunes, Ilkay Guendogan (Kevin De Bruyne 68’) – Bernardo Silva, Phil Foden (James McAtee 68’), Jack Grealish – Erling Haaland
Fayenoord (1-4-3-3): Timon Wellenreuther – Bart Niewkoop (Jordan Lotomba 72’), Gernot Trauner, David Hancko, Gijs Smal (Thomas Beelen 68’) – Antoni Milambo (Ramiz Zerrouki 68’), Hwang In-beom (Facundo Gonzalez 90+3’), Quinten Timber – Anis Hadj-Moussa, Julian Carranza (Santiago Gimenez 72’), Igor Paixao
Gol
Manchester City: Erling Haaland 44 (P), 53; Ilkay Guendogan 50
Feyenoord: Anis Hadj-Moussa 74, Santiago Gimenez 82, David Hancko 89
Kartu Kuning
Mnachester City: James McAtee
Feyenoord: Julian Carranza