Negeri tiga singa ini juga menantikan kemungkinan kerja sama, dari adanya program nasional Makan Bergisi Gratis untuk anak sekolah maupun anak halim.
Pertahanan dan Kebijakan Luar Negeri
Kedua negara sepakat untuk meningkatkan kerja sama bilateral di bidang pertahanan dan keamanan. Termasuk melalui dialog pertahanan luar negeri 2 + 2 yang baru. Serta kemitraan di bidang keamanan siber dan melanjutkan kerja sama dalam kontra terorisme.
Inggris – Indonesia juga sepakat melanjutkan kemitraan industri pertahanan, utamanya pengembangan program Fregat, kerja sama di forum multilateral seperti PBB, G20, dan ASEAN serta menegaskan komitmen dalam memajukan perlindungan HAM.
Baca Juga:Song Jae-rim Ditemukan Meninggal Penyebab Kematian Belum Terkonfirmasi, Ada 2 Lembar SuratPernah Ditolak Amerika Serikat, Kini Presiden Prabowo Subianto Menuju Washington
Dalam konteks perang di Ukraina, pihak Inggris menggarisbawahi komitmen untuk penegakan hukum internasional dan prinsip dalam piagam PBB. Kedua negara juga sepakat instalasi nuklir harus diperbolehkan beroperasi dengan aman, dan terjamin sejalan dengan prinsip IAEA.
Terkait konflik di Timur Tengah, kedua negara menyatakan keperihatinan yang mendalam atas situasi kemanusiaan yang serius di Gaza, dan menyerukan segera dilakukan gencatan senjata, pembebasan semua sandera, pengiriman bantuan kemanusiaan dipercepat tanpa hambatan, hingga mematuhi hukum kemanusiaan internasional.
Sedangkan konflik di Lebanon, kedua negara mendesak agar adanya resolusi damai dan diplomatis.
Perubahan Iklim, Transisi Energi dan Pembangunan Berkelanjutan
Kedua negara berkomitmen untuk menjaga target suhu 1,5 derajat tetap tercapai melalui Nasional Determined Contributions (NDCs) pada bulan Februari 2025.
Selain itu Inggris juga menegaskan kembali komitmen untuk mempercepat pencairan pendanaan melalui kemitraan Just Energi Transition Partnership (JETP) untuk mencapai target emisi 0 di Indonesia.
Adapun Indonesia – Inggris juga sepakat mengadakan dialog kebijakan tingkat tinggi mengenai penetapan harga karbon untuk mendukung pengembangan pasar pendanaan karbon di Indonesia. Juga kemitraan dalam hal melindungi hutan dan degradasi laut. (*)