KOMISI Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta telah merilis dokumen resmi visi dan misi tiga Bakal Pasangan Calon Gubenur dan Wakil Gubenur pada Pilkada Jakarta 2024. Dari segi fisik,dokumen visi-misi masing-masing Bakal Paslon memiliki ketebalan yang berbeda.
Pasangan Pramono-Rano dalam dokumen visi-misinya menekankan empat dimensi utama pembangunan Jakarta, yakni aspek manusia, ekonomi, pemerintah, dan lingkungan hidup.
Dalam dokumen setebal 23 halaman, Selasa (17/9/2024), pasangan yang diusung PDIP itu mencanangkan visi “Menuju Provinsi DKJ sebagai Pusat Perekonomian Nasional dan Kota Global Berdaya Saing untuk Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat yang Berkeadilan dan Berkelanjutan”.
Baca Juga:Selamat Hari Radio Republik IndonesiaUMKM Dirugikan, Menkominfo Sebut Aplikasi TEMU Bahaya, Jangan Masuk ke Indonesia
Dalam penjelasan visi itu, Jakarta bakal diarahkan untuk mendukung pencapaian tujuan Republik Indonesia yang berdaulat, maju, dan berkelanjutan. Hal itu sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).
Dengan mengacu pada Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024, Pramono-Rano berkomitmen untuk mentransformasikan Jakarta menjadi kota yang tidak hanya maju dalam aspek ekonomi, tapi juga menjunjung tinggi keadilan sosial. Hal itu juga tercermin dalam RPJPD Jakarta yang menekankan pentingnya keberlanjutan dalam setiap aspek pembangunan, baik ekonomi maupun sosial.
Lalu, Pramono-Rano menekankan empat hal utama dalam misi mereka. Pada aspek manusia, mereka mengutamakan pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas, berdaya saing, dan mampu beradaptasi dengan perubahan global.
Dalam aspek distribusi ekonomi, mereka ingin memastikan pemerataan pembangunan ekonomi di seluruh wilayah Jakarta untuk menciptakan kesejahteraan bagi seluruh lapisan masyarakat.
Dalam dimensi pemerintahan, mereka ingin mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Sementara pada aspek pembangunan lingkungan hidup, Pramono-Rano hendak mengintegrasikan pembangunan dengan pelestarian lingkungan serta menjadikan Jakarta sebagai kota yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.
“Dengan arah dan komitmen ini, Jakarta bertekad untuk bersama-sama menuju Indonesia Emas 2045, mewujudkan cita-cita masyarakat yang sejahtera, berkeadilan, dan berdaya saing di panggung global,” tulis mereka dalam dokumen setebal 23 halaman itu.
Ridwan Kamil-Suswono (RIDO)
Baca Juga:Jokowi: Tanggal Pelantikan 20 Oktober, Saat Itu Bapak Prabowo Milik Seluruh Rakyat Indonesia Bukan GerindraRapat Pengesahan PKPUI Pilkada 2024 Dipercepat, Komisi II DPR: Percepatan Dilakukan agar Tak Ada Prasangka
Pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus itu mengusung visi Jakarta sebagai Kota Global yang Maju, Berdaya Saing, dan Berkelanjutan.