PRESIDEN terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto menyindir pihak-pihak yang tidak mau diajak bekerja sama dan hidup rukun untuk membangun Indonesia maju. Menurut Prabowo, ada pihak yang termasuk kekuatan politik yang ingin terus memanas-manasi situasi politik dan tidak move on dari Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal ini disampaikan oleh Prabowo dalam sambutannya di acara penutupan Kongres ke-6 PAN di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Sabtu (24/8/2024). Pernyataan Prabowo tidak diketahui pasti ditujukan kepada siapa, apakah menyindir PDIP yang menjadi rivalnya di Pilpres 2024.
“Karena itu kawan-kawan di partai lain juga merasakan, dan karena itu kali ini kita menerima mandat dari rakyat Indonesia dan kita ajak sejuk. Walaupun ada diajak adem, maunya panas-panas,” ujar Prabowo.
Baca Juga:Rapat Pengesahan PKPUI Pilkada 2024 Dipercepat, Komisi II DPR: Percepatan Dilakukan agar Tak Ada PrasangkaPusat Pencegahan dan Pengendalian Penyebaran Penyakit di Eropa Ingatkan Warga Waspada Risiko Virus Mpox
Prabowo pun mengajak semua pihak, khususnya para kader PAN agar tidak mau dibodohi dan diadu domba oleh pihak-pihak yang tidak ingin Indonesia damai dan sejuk. Yang terpenting, kata Prabowo, pihaknya menjalankan mandat rakyat sebaik-baiknya.
“Saudara-saudara kita tidak mau dibodohi lagi, kita tidak mau diadu domba lagi, kita mau sejuk, tetapi jangan salah hitung mandat rakyat ada di kita. People power ada di kita. Jangan pernah salah hitung dan kita akan melaksanakan mandat itu dengan sebaik-baiknya,” tandas Prabowo.
Lebih lanjut, Prabowo juga mengaku semua elemen bangsa untuk bersama-sama menghilangkan kemiskinan dan korupsi di Indonesia.
“Kita akan bersama-sama menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia, kita akan bersama-sama menghilangkan korupsi dari bumi Indonesia, kita akan menjaga setiap rupiah uang rakyat harus sampai ke rakyat, itu tekat kita,” pungkas Prabowo. (*)