PESONA objek wisata Telaga Biru Nila di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, memiliki daya tarik tersendiri dengan menawarkan nuansa alam yang syahdu menjadikannya destinasi sempurna untuk dieksplorasi saat momen liburan panjang.
Telaga Biru Nila menawarkan keindahan danau dengan air yang berwarna biru kehijauan.
Telaga atau danau ini memiliki cukup banyak panggilan, ada yang menyebutnya Telaga Biru, Danau Biru, Telaga Nila, dan ada pula yang menyebutnya Telaga Biru Nila.
Baca Juga:Survey ARFI Institut Ungkap Hasil Elektabilitas Calon Wali Kota Cirebon: Eti Herawati di Urutan KetigaPersidangan Taipan Media Hong Kong Atas Tuduhan ‘Konspirasi Publikasi Hasutan’ Makan Waktu Lama
Lokasi Telaga Nila berada di Desa Jerukleueut, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Lokasi Telaga Biru Nila berada dekat dengan Telaga Herang, sehingga jika berangkat dari pusat kota Majalengka dengan menuju ke gapura Talaga Herang, lalu belok kanan ketika berada di pertigaan jalan.
Kemudian setelah berada di lapangan sepakbola, belok ke kanan lagi selanjutnya tinggal mencari lokasi dari Telaga Biru Nila Majalengka.
Akses jalannya dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat, namun banyak pengunjung yang menggunakan motor karena supaya dapat lebih praktis dan mudah menyusuri jalur yang ada.
Setelah menikmati keindahan alamnya kamu dapat menikmati segarnya air danau, namun harus berhati-hati karena memiliki kedalaman yang lumayan.
Selain berenang, kamu juga dapat snorkeling atau menyelam di Telaga Biru Nila ini. Dimana airnya jernih banget sehingga kegiatan menyelam akan mudah dilakukan. Apalagi, pemandangan menakjubkan dengan view danau dikelilingi oleh pepohonan hijau nan rindang. Airnya begitu jernih dan berwarna biru kehijauan.
Kondisi warna danau ini dapat berubah tergantung pada tingkat airnya. Saat air surut, warnanya akan menjadi hijau pekat, namun saat tidak surut, telaga ini menampakkan warna birunya yang estetik.
Baca Juga:Direktur Al Jazeera Salah Negm: Kerugian yang Kami Alami karena Penghentian Siaran Dibawa ke Jalur HukumBenda Bercahaya Kehijauan Melintasi Langit Yogyakarta, Pertanda Apa?
Kejernihan air danau juga memungkinkan pengunjung untuk melihat bayangan pepohonan yang terpantul di permukaannya. Selain menjadi tempat yang ideal untuk mengabadikan momen lewat fotografi, destinasi ini juga menawarkan berbagai aktivitas seru.
Bagi yang ingin mendekatkan diri dengan keindahan danau ini, tersedia dermaga kecil yang dilengkapi dengan ayunan. Pengunjung dapat menikmatinya sambil ditemani oleh gemericik air dan gerakan lembut ikan-ikan yang berenang di bawahnya.