Halu Ketua Projo Bangun Presidential Clubs: Membangun Semangat Dinasti Baru

Heru Subagia
Heru Subagia
0 Komentar

 Diujung dari proses politik tersebut pada akhirnya menjerumuskan terjadinya kristalisasi kepentingan dalam wujud kartel atau blok politik yang sangat masif dan digdaya.

Yang terjadi bukannya Prabowo-Gibran akan lebih dekat dan berjuang untuk rakyat namun justru sebaliknya merekalah yang masuk dalam blok kartel besar tersebut yang beruntung dan akan terus mengendalikan perilaku dan juga produk kebijakan pemerintah Prabowo-Gibran.

Ide  dan gagasan pembentukan “Presiden Clubs” hanya memberikan angin segar bagi elite politik, mantan elite politik dan juga stage holder penopangnya.

Baca Juga:Indra Pratama Ungkap CCTV Tidak Ada yang Mati, Total 20 Aktif di TKP Bunuh Diri Brigadir RATKasus Bunuh Diri Brigadir RAT, Ditemukan Luka di Kepala dari Pelipis Kanan dan Kiri, Dugaan Masalah Pribadi

Bukannya sebuah wadah yang humanis dan produktif sebaliknya badan yang terlihat ekslusif dengan produk ide dan pandangan tidak linier dengan apa yang diharapkan sebagai sumber kebijakan dan pembaharuan.

Boleh aja Ketua Umum PROJO (Pro Jokowi) Budi Arie Setiadi mendukung ide Presiden terpilih Prabowo Subianto. Silahkan saja didukung dan terus didorong terbentuk.

Akan tetapi mohon dijelaskan apa yang menjadi landasan konkret sehingga negara urgen untuk membuat wadah bagi mantan presiden.

Silahkan Budi Arie berusaha keras menjadi penghubung politik antara Jokowi dengan Presiden baru Prabowo Subianto. Budie Arie sadar betul jika Tuan Jokowi sebagai Bos Besarnya yang sebentar lagi akan menjadi mantan presiden di Bulan Oktober 2024.

Silahkan Budie Arie mempropagandakan Prabowo setinggi langit karena memang Prabowo mungkin akan menjadi majikan barunya. Itupun jika Budie Arie dipakai oleh Prabowo -Gibran untuk dipasang di kabinet barunya.

Silahkan juga Budie Arie memuji dan menilai Prabowo seorang patriot sejati dan negarawan. Silahkan puji Prabowo setinggi langit, yakini saja  maksud dan tujuan “presidential club”untuk membawa Indonesia maju. (*)

Penulis: Heru Subagia Pengamat Politik Alumni Sospol UGM  

0 Komentar