SEORANG anggota polisi Polda Jawa Tengah (Jateng) berpangkat perwira menengah ditemukan tewas diduga bunuh diri di depan rumahnya dalam kompleks Akpol, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (4/4).Korban diduga sengaja mengakhiri hidupnya dengan menembakkan pistolnya sendiri. Sejauh ini, Tim Labfor telah melakukan penyelidikan di TKP.
Di lokasi, juga terlihat puluhan personel kepolisian berjaga untuk mengamankan tempat kejadian.
Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol Satake Bayu membenarkan bahwa terjadi peristiwa dugaan bunuh diri yang dilakukan anggota jajaran Polda Jawa Tengah.
Baca Juga:Koalisi Masyarakat Sipil Adukan Presiden Jokowi ke Ombudsman Terkait Dugaan Maladministrasi Pilpres 2024Penyembelihan Sapi Merah Doktrin Yahudi Robohkan Al Aqsa Jatuh 10 April 2024, Berbarengan dengan Lebaran?
“Iya, korban berpangkat komisaris polisi (Kompol). Ini sedang dalam penyelidikan,” kata Satake, dikutip Kantor Berita RMOLJateng.
Kasus dugaan bunuh diri ini saat ini sedang dalam penyelidikan Tim Labfor Polda Jateng. Sedangkan, korban pasca kejadian dilarikan pihak keluarga ke RS Elizabeth, akan tetapi nyawanya tidak tertolong. Aksi dugaan bunuh diri itu dilakukan korban di garasi mobil depan rumahnya, pada waktu akan berangkat kerja.
Usai kejadian, di bawah mobil milik korban masih terlihat bekas darah. Diduga kuat, korban melakukan bunuh diri karena mengalami depresi.
Jenazah korban saat ini berada di RS Bhayangkara untuk proses autopsi. (*)