MASYARAKAT dapat menikmati link CCTV Tol BPJT dan Waskita guna memantau arus mudik Lebaran 2024.
Mudik Lebaran 2024 menjadi momen istimewa. Setelah melewati Ramadhan 1445 H, masyarakat kini waktunya meraih kemenangan. Cara merayakan ialah mudik.
Lebaran 2024 diprediksi mengalami puncak arus pada Sabtu, 6 April 2024. Sebanyak 193,6 juta orang diperkirakan mudik Lebaran 2024. Angka ini mengalami peningkatan yang sangat tinggi jika dibandingkan tahun 2023 silam, yakni sejumlah 123,8 orang.
Baca Juga:Koalisi Masyarakat Sipil Adukan Presiden Jokowi ke Ombudsman Terkait Dugaan Maladministrasi Pilpres 2024Penyembelihan Sapi Merah Doktrin Yahudi Robohkan Al Aqsa Jatuh 10 April 2024, Berbarengan dengan Lebaran?
Selama menjalani mudik Lebaran 2024, masyarakat dapat memantau sejumlah link Closed-Circuit Television (CCTV) milik Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) maupun Waskita.
Sesuai dengan salah satu hikmah mudik, perjalanan pulang ke kampung halaman itu diharapkan berjalan dengan lancar dan aman.
Link CCTV Tol BPJT
Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) berada di bawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Mereka merupakan badan yang mengatur penyelenggaraan jalan tol, termasuk pengusahaan jalan tol. Alhasil, masyarakat dapat menikmati manfaatnya.
Selama mudik Lebaran 2024, BPJT menyediakan layanan CCTV untuk berbagai ruas tol. Tak hanya di Pulau Jawa, namun juga berbagai wilayah lain di Kalimantan, Bali, Sumatera, hingga Sulawesi.
Di Pulau Jawa, ruas tol yang dilengkap CCTV BPJT dan dapat diakses masyarakat ialah seperti 6 Tol Dalam Kota (Kelapa Gading-Pulo Gebang), Tangerang-Merak, Surabaya-Mojokerto, Cikopo–Palimanan, hingga Cipularang.
Sementara itu di Pulau Sumatera tersedia di ruas tol Bakaheuni-Terbanggi Besar, Belawan-Medan-Tanjung Morawa , serta Kualanamu-Tebing Tinggi.
Layanan ini juga bisa dinikmati di ruas tol Bali Mandara dan Balikpapan-Samarinda. Selain itu, ada di tol Ujung Pandang Seksi 1-3 dan Manado-Bitung.
Berikut adalah link untuk memantau CCTV Tol BPJT:
Cara Cek CCTV Lalu Lintas Waksita
Baca Juga:Yayasan Konsumen Muslim Indonesia Rilis Sejumlah Nama Perusahaan dengan Produk Terbukti Terafiliasi Israel, Begini Tanggapan Wasekjen MUIPernyataan Lengkap Princess of Wales, Kate Middleton: Bagi Siapa pun yang Menghadapi Penyakit ini, Mohon Jangan Putus Asa
Tak hanya via CCTV BPJT, arus mudik Lebaran 2024 juga dapat dipantau melalui aplikasi Waskita Toal Road atau WTR Go.
Beberapa menu yang tersedia melalui aplikasi WTR Go ialah Rest Area, Gerbang Tol, Tarif Tol, dan Call Center. Kemudian CCTV, SPBU, Hotel, Rekomendasi Tempat, dan layanan Top Up.
Berikut adalah cara cek CCTV lalu lintas arus mudik Lebaran 2024 via WTR Go: