SEBUAH video di lingkungan sekolah tengah viral di media sosial twitter (X), Senin (19/2). Video bullying itu diunggah oleh pemilik akun @BosPurwa.
“Gw dapat info, ada perundungan di SMA Binus Intl BSD, seorang anak dipukulin sama belasan seniornya hingga masuk rumah sakit, mereka anak-anak pesohor, dan ngerinya lagi sampai disundut rokok! Apa benar ada kejadian itu? Klo benar apa ada yang tau kejadian persisnya sprt apa?” tulis pemilik akun @BosPurwa.
Atas unggahan tersebut, sejumlah warganet pun berkomentar dan menjelaskan bahwa kejadian yang ditanyakan itu benar terjadi dan kasusnya telah dilaporkan ke Polsek Serpong, Tangerang Selatan.
Baca Juga:Atasi Mahalnya Harga Beras Premium, Mendag Zulhas Ajak Masyarakat Beralih ke Pembelian Beras Stabilisasi Pasokan dan Harga PanganPeneliti Senior PPKE Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya: Bulog Punya Peran Penting Stabilisasi Harga Beras
“Anak-anak itu salah satunya kalau gasalah anaknya artis V****nt R***pies namanya L*****s R****** anak kelas 12 di Binus School Serpong, mereka menghabisi anak itu tanpa ampun sampai kulitnya terbakar di sundut rokok dan tidak hanya itu di pukul pake kayu ramai-ramai divideoin,” tulis pemilik akun @erikest23462141 membalas pesan @BosPurwa.
Dalam unggahan lain, sebuah akun juga menjelaskan foto unggahan ibunda korban yang menjelaskan bahwa anaknya merupakan korban perundungan yang diduga dilakukan anak Vincent Rompies itu.
“Ya benar adanya telah dilakukan kekerasan terhadap anak saya, yang dilakukan seniornya anak-anak kelas 3 SMA Binus Internasional School Serpong. Sekelompok geng sekolah dan mereka mempunyai peran masing-masing dalam kejahatannya,” tulis pemilik akun tersebut.
“Sejak tanggal 2 Februari anak saya dihajar, dipiting, dicekik, diikat ditiang, ditendangin, diludahin bergantian, disundutin pake rokok badannya, dihajar bagian perutnya, dan ditonton banyak orang. Masih banyak lagi yang gak bisa saya sebutkan,” ceritanya lagi.
Mengetahui hal itu sejumlah warganet langsung menggeruduk akun media sosial Vincent. Mereka rata-rata meminta Vincent untuk bertanggung jawab atas kejadian itu.
“Di twitter tuh ktnya ank lo pembully, tolong diajarin bahwa,manusia itu sama dimata tuhan,” tulis @risajinnius.
“Bang Vincent, beneran itu anak anang ikut terlibat pembully-an?? Wah parah sih kalo beneran! Tolong jgn diumpetin anaknya kalo beneran ya bang. Pembully ngga pantas untuk dilindungi!” tegas warganet lainnya.