Jelang Libur Isra Mikraj-Imlek Volume Kendaraan dari Jakarta Menuju Bandung dan Jawa Tengah Meningkat di Ruas Tol Japek

Jelang Libur Isra Mikraj-Imlek Volume Kendaraan dari Jakarta Menuju Bandung dan Jawa Tengah Meningkat di Ruas Tol Japek
Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. | Dok. Jasa Marga
0 Komentar

JELANG libur Isra Mikraj dan Imlek, volume kendaraan dari Jakarta menuju Bandung, Jawa Barat dan ke arah Jawa Tengah terpantau mengalami meningkat di ruas Tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Karawang, Rabu (7/2).

Pantauan delik, tampak kepadatan kendaraan di ruas Tol Jakarta-Cikampek, tepatnya di kilometer 55, Kabupaten Karawang. Ribuan kendaraan pribadi dan bus melintasi ruas tol yang mengarah ke Bandung dan Jawa Tengah.

Namun, dari arah sebaliknya volume kendaraan dari arah Tol Cipali, Jawa tengah maupun dari arah Bandung yang mengarah ke Jakarta terpantau normal.

Baca Juga:KAI Daop 3 Siapkan 14.210 Tempat Duduk dan 3 Perjalanan Selama Libur Panjang Isra Mikraj-Cuti Bersama ImlekTamara Tyasmara Kembali Datangi Polda Metro Jaya, Jalani Pemeriksaan Tambahan Terkait Kematian Anaknya

Kendaraan yang melalui Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah diproyeksi mengalami peningkatan arus kendaraan saat libur Isra Mikraj dan Imlek 2024.

Sebelumnya, Kepala Divisi Operasional Astra Tol Cipali, Sri Mulyo memprediksi, sebanyak 292.000 kendaraan melintas di ruas Tol Cipali pada Kamis (8/2) hingga Minggu (11/2).

Sri Mulyo mengatakan, kendaraan yang melintasi Tol Cipali terdapat peningkatan akumulasi trafik hingga 27,5 persen apabila dibandingkan dengan lalu lintas harian (LHR) normal.

“Kami memprediksi puncak arus mudik libur akhir pekan Isra Mikraj dan Imlek 2024 terjadi pada Kamis, 8 Februari 2024 dengan kenaikan hingga 46 persen dibandingkan LHR normal,” kata Sri Mulyo, Rabu (7/2).

Sedangkan puncak arus balik diprediksi terjadi pada Minggu, 11 Februari 2024 dengan kenaikan hingga 41 persen dibandingkan LHR normal.

“Untuk mendukung kelancaran arus lalu lintas pada momen libur, Astra Tol Cipali bersama Korlantas Polri secara kontinu berkoordinasi mempersiapkan rencana rekayasa lalu lintas,” kata Sri. (*)

0 Komentar