HAL menarik disampaikan calon presiden (capres) Prabowo Subianto di panggung acara Suara Muda Indonesia untuk Prabowo-Gibran di Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu (27/1/2024).
Dalam kegiatan yang dihadiri ribuan anak muda tersebut, Prabowo mengenang masa lalunya saat masih muda bersama Budiman Sudjatmiko dan Agus Jabo.
Seperti diketahui, kedua sosok tersebut merupakan aktivis yang dahulu kerap kali menyuarakan aspirasi masyarakat. Tak dipungkiri, hal ini membuat Budiman dan Agus sering berhadapan dengan pihak keamanan, termasuk Prabowo yang masih aktif di TNI.
Baca Juga:Bersama Thariq Halilintar, Dean Herdesviana dan Ahmad Farabi Ajak Gen Z Peduli Literasi Digital dan Selektif dalam BermedsosBersama Ganjar Pranowo di Stadion Bima Kota Cirebon, Dean Herdesviana Ajak Milenial Lirik Sektor Pertanian
Atas hal tersebut, Prabowo pun meminta maaf. Sambil bergurau, Ketua Umum Gerindra ini mengatakan jika ia melakukan hal itu dikarenakan Agus dan Budiman bandel saat masih muda.
“Maaf Pak Agus dahulu saya kejar-kejar kamu, atas perintah. Bandel sih,” ujar Prabowo disambut gelak tawa hadirin.
Kepada Budiman ia pun mengatakan sudah meminta maaf secara langsung. “Kemudian Budiman Sudjatmiko, sori Man dahulu gue kejar-kejar lu tetapi gue sudah minta maaf ya,” lanjut Prabowo.
Dalam kegiatan ini, Prabowo mengakui kunci sukses sebuah pemerintahan adalah dengan melibatkan anak muda.
“Waktu di tentara ada prinsip perang kalau pertempuran itu dimenangkan oleh anak-anak muda. Dari itu, saya belajar sejarah prestasi yang terhebat dilakukan waktu masih berusia muda,” jelasnya.
Meskipun secara fisik tak lagi muda, Prabowo mengatakan bahwa ia masih memiliki jiwa muda. Prabowo pun yakin dengan kolaborasi bersama banyak generasi muda dari berbagai latar belakang, Indonesia emas dapat terwujud.
“Lho tetapi kenapa Prabowo masih mau maju? Karena Prabowo masih muda. Ada yang secara biologis muda, tetapi jiwanya tua. Mudah menyerah, jiwanya jelek-jelekin orang itu hatinya sudah tua, seperti itu tidak bisa buat negara dan bangsa,” tegasnya. (*)