Dirinya mengaku, para pendukung seperti temannya yang diperkenalkan tersebut banyak jumlahnya. Untuk itu, Ganjar mengajak pendukungnya untuk terus berjuang menjaga kandang banteng (Jawa Tengah) hingga ke tempat pemungutan suara (TPS).
Heru Subagia membenarkan dirinya dilengserkan dari kursi Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon atas rekomendasi Ketua PAN DPW Jawa Barat Desi Ratnasari.
”Darah saya biru, saya PAN, tapi kalau Pilpres saya tegak lurus mendukung Ganjar Pranowo. Itu sebabnya saya di lengserkan sebagai ketua PAN Kabupaten Cirebon, saya terima sebagai konsekuensi politik ” ujarnya mantan pendukung Prabowo Subianto pada Pilpres 2015 dan 2019 ini.
Baca Juga:Paus Fransiskus mengutuk serangan penembak jitu Israel terhadap gereja Katolik GazaKeamanan ketat menjelang persidangan penting bagi taipan media Jimmy Lai
Heru menekankan bahwa sampai saat ini tetap konsisten maju sebagai Caleg DPR RI Dapil Jabar VIII wilayah Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, dan Kabupaten Indramayu. Dirinya akan berjuang memenangkan PAN di Cirebon dan Indramayu. Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai kendaraan politik untuk misi dan visi besar terutama untuk mewujudkan keadilan dan kesejahteraan masyarakat dalam kemajuan ekonomi wilayah Ekonomi Baru Segitiga Rebana dan mewujudkan sebuah Daerah Otonomi Baru ( DOB) Provinsi Cirebon.
“Saya perjuangkan dengan PAN, walaupun posisi saya sudah bukan ketua lagi. Saya akan berusaha memberikan PAN kemenangan, biar pun beda pilihan di Pilpres 2024. Saya optimis masyarakat butuh sosok politisi yang handal , visioner, dan mumpuni untuk melakukan pekerjaan sebagai anggota DPR,” pungkasnya. (*)