MASYARAKAT Indonesia sebagian besar masih bergantung pada air sumur, ironisnya mayoritas penduduk memiliki masalah dengan air sumur yang keruh. Penyebabnya galian sumur yang kurang dalam, kondisi geologis atau struktur tanah yang kurang baik, hujan deras yang terus menerus mengakibatkan tanah di sekitar sumur menjadi berlumpur dan berdampak terhadap kualitas air sumur, serta kebocoran pipa yang berdampak kerusakan pada sumur.
Dalam sebuah kesempatan, Ketua Umum Lumbung Indonesia, Liena Mulyadi mengungkapkan bahwa semua jenis air tawar, walaupun keruh, namun dengan syarat tidak terkena paparan atau kontaminasi zat kimia berbahaya bisa jadi air siap minum setelah disaring oleh filter air Nazava. Jadi semua jenis air tawar dapat digunakan sebagai air baku filter air nazava.
“Air hujan merupakan air yang ideal digunakan sebagai sumber air minum setelah difilter menggunakan filter air Nazava. Air yang terkontaminasi oleh bakteri dapat disaring menggunakan filter air Nazava sehingga layak minum,” ungkap Liena.
Baca Juga:Lumbung Indonesia Ciptakan Socioprenur, Potensi Generasi Z Butuh Dukungan PemerintahMahfud MD Ingatkan Mahasiswa Jika Ada Rayuan
Diketahui, filter air Nazava adalah program unggulan Lumbung Filter, imbuhnya, sudah terverifikasi dengan WHO, International Scheme to Evaluate House Hold Wates Treatment Technologies 20/07/2015-R2-9.
“Sertifikasi 30 pengujian laboratorium, Rwanda Standard Board (RSB), Microbiology Laboratory at Dreijenlean 26703 Hawageningen, Dinas Kesehatan, Balai Besar Teknik Kesehatan, Lingkungan dan Pengendalian Penyakit, Laboratorium Kualitas Air Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan ITB,” paparnya.
Senada, mantan dosen Politeknik Mekanik Swiss-ITB itu memaparkan bahwa filter air minum Nazava memiliki tiga lapisan perlindungan yaitu lapisan keramik, lapisan perak, dan lapisan karbon aktif. Cara kerja filter air minum Nazava terdiri dari tiga langkah, pertama lapisan keramik memiliki pori-pori berukuran 0,4 micron yang berfungsi untuk menyaring bakteri dan kotoran yang terkandung di dalam sumber air.
Kedua, lapisan perak berbahan dasar perak atau nano silver, lapisan perak berfungsi untuk membunuh kuman.
Ketiga, lapisan Karbon Aktif berfungsi untuk mengikat zat kimia yang terkandung dalam sumber air, sehingga dapat menghilangkan bau tidak sedap pada air minum dan membuat air minum terasa lebih