RIBUAN relawan IndonesiAnies memadati Hall Cendrawasih Jakarta Convention Center, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Rabu petang (2/11). Kehadiran para relawan tersebut dalam rangka mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) 2024.
Ribuan relawan tersebut berasal dari beragam lapisan masyarakat dan berbagai penjuru wilayah.
Koordinator Nasional Relawan IndonesiaAnies, Anshar menyebut poin keadilan menjadi fokus utama dalam deklarasi ini. Hal ini tentu sejalan dengan tema deklarasi yakni “Merawat Semangat Kebangsaan, Meretas Jalan Keadilan”.
Baca Juga:Bakal Presiden yang Diusung Nasdem, Anies Baswedan: Kita Harus Bekerja Bersama dengan Partai PengusungSusi Sebut Kuat Ma’ruf Sempat Cekcok dengan Brigadir J, Begini Bantahan Pengacara Irwan Iriawan
“Kami ucapkan banyak-banyak terima kasih untuk bersama-bersama deklarasikan IndonesiaAnies,” kata Anshar.
Anshar meminta Anies tak perlu khawatir dengan latar belakang relawan IndonesiaAnies.
Sebab, ia menjamin berbagai profesi dipastikan merapat dan satu suara mendukung serta bekerja sama untuk memenangkan mantan Gubernur DKI Jakarta itu dalam Pemilu 2024.
“(Relawan) IndonesiAnies ini, advokat ada, tenaga ahli, konten kreator ada, gamers ada, pengusaha-pengusaha banyak jangan khawatir,” kata Anshar.
Meski begitu, Anshar menyebut tidak menutup kemungkinan pihaknya membuka relawan-relawan baru demi memenangkan Anies dalam Pemilu.
“Untuk Indonesia 2024 bapak Anies Baswedan pilihan yang paling benar kami ajak seluruh anak bangsa mari rapikan barusan berhimpun dalam gerakan untuk raih kemenangan,” kata Anshar. (*)