Terhadap pengguna ilmu gendam ini, menurut denok sebenarnya masih bisa dilawan. Caranya, korban tetap memposisikan dirinya tersadar atau kognitifnya kuat untuk mempertahankan kesadaran akal pikirannya.
Diketahui seorang putra kiai di Jombang menjadi tersangka pencabulan terhadap santriwatinya. Berdasarkan pengaduan, jumlah korban sebenarnya cukup banyak, namun sampai kini yang berani melapor hanya beberapa orang saja. Informasi yang dihimpun, para korban takut dengan MSA dan ayahnya yang dikenal memiliki pengaruh kuat.
Kondisi ini pula yang menyulitkan aparat kepolisian mengambil tindakan tegas. Sejak penetapan tersangka 2019 silam, polisi belum juga berhasil menangkapnya. (*)