6 Sesar Aktif Mengelilingi Jawa Barat, Berikut Penjelasan Pakar

6 Sesar Aktif Mengelilingi Jawa Barat, Berikut Penjelasan Pakar
Jawa Barat diapit ancaman gempa Megathrust di zona laut, dan 6 sesar aktif di daratan. /Jabarprov.go.id /
0 Komentar

“Deretan peristiwa gempa yang bersumber di Zona Megathrust Sunda, bagian dari proses alam, yang sebenarnya kita dapat mengurangi risikonya, kita dapat selamat jika bersungguh-sungguh dalam menyiapkannya,” cuit Daryono.

https://twitter.com/DaryonoBMKG/status/1485522251017748482?t=7qNqmkje7tusVKjwEkHTlg&s=19

Sementara itu, Pakar Gempa dari Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian Institut Teknik Bandung atau ITB, Irwan Meilano mengatakan, gempa merupakan bencana yang paling banyak menyebabkan kerusakan secara ekonomi.

Hal itu terungkap melalui video Youtube Irwan Meilano “Sesar Lembang dan Ketahanan Terhadap Bencana”, 30 Januari 2021.

https://youtu.be/w1DEEqwwzaM

Baca Juga:Jakarta Terancam Gempa Akibat Pergerakan Sesar Balibis Terbukti AktifHari Ini Penandatanganan Piagam PBB, Ini Isi Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa

“Kita perlu melihat bencana yang terdahulu sehingga kita bisa menduga bagaimana nasib kita di tahun ini apakah semakin membaik atau semakin memburuk. Tapi kalau kondisinya memburuk kita harus siap untuk memastikan bahwa kerugiannya menjadi lebih sedikit,” ujarnya.

Menurut Irwan, bukan hal yang aneh jika tiba-tiba salah satu gunung api di Jawa Barat meletus, atau sesar aktif yang ada bergerak lebih signifikan sehingga menyebabkan bencana gempa bumi.

“Kita harus siap seandainya hal ini terjadi. Responnya cepat jadi orangnya kembali dengan cepat ke rumah masing-masing setelah terjadinya bencana. Jadi butuh persiapan untuk menghadapi bencana yang bisa datang kapan saja,” ujar Irwan menambahkan. (*)

0 Komentar