SEORANG ibu hamil terpaksa melahirkan di dalam mobil taksi online, Rabu 15 Juni 2022 dengan bantuan bidan. Ibu hamil tersebut terpaksa melahirkan di dalam taksi online dalam perjalanan dari Bode Lor menuju bidang Desa Kaliwadas, Kabupaten Cirebon.
Hingga tiba di tempat Bidan yang bernama Elin, proses lahiran ibu tersebut belum tuntas. Bayi perempuan baru keluar setengah badan dari rahimnya. Bidan Elin pun terpaksa melakukan tindakan melanjutkan proses lahiran normal itu di dalam taksi online.
“Saya langsung pakai sarung tangan, lihat kondisi bayi baru keluar setengah badan. Bayi belum nangis saat itu,” kata Bidan Elin, kepada wartawan, Rabu, 15, Juni 2022.
Baca Juga:Kisahnya Mirip Roro Jonggrang, Ada Syarat yang Harus Dipenuhi Dampu Awang Jika Menikah dengan Nyi Mas Ratu JuntiIbu Muda Melahirkan di Atas Kendaraan Roda Tiga di Pinggir Jalan Kedokanbunder
Dijelaskan, kondisi bayi juga mengalami kalung usus. Sempat terlilit. Namun berhasil dilonggarkan, dan baru menangis. “Saya bawa bayinya. Ibunya dibopong sama bapaknya, karena ari-ari masih di dalam,” tuturnya.
Bahkan saat memotong tali pusat juga dilakukan di dalam mobil. Setelah itu, dilakukan penanganan lebih lanjut dan ibunya diinfus, karena kondisinya sempat lemat. Saat ini kondisi ibu dan bayi sehat. Bobot bayi perempuan tersebut 3,01 kilogram. “Alhamdulillah selamat, bayinya sehat,” tuturnya.
Amruniab ayah dari bayi tersebut saat ditemui mengungkapkan, istrinya mulai menunjukkan indikasi akan melahirkan sekitar pukul 03.00 dini hari. “Istri sudah mulai merasakan mules. Cubit-cubit saya,” tuturnya.
Sekitar setelah subuh, dirinya melakukan order ojek online dan hanya 15 menitan sudah datang. “Di dalam mobil baru sampai Karangsari, istri bilang bayinya sudah keluar,” tuturnya.
Dalam perjalanan itu, kata dia, sempat terjebak macet pasar. Beruntung tidak terlalu lama, sehingga bisa sampai ke bidan. Diungkapkan dia, ini adalah anak keduanya. Dia bersyukur karena kondisi ibu dan bayinya sehat.
Sementara pengemudi taksi online yang membantu ibu hamil asal Desa Bode Lor melahirkan tersebut diketahui bernama Sutrisna, Warga Desa Megu Cilik, Kabupaten Cirebon. “Saya tinggal di Desa Megu cilik, Blok Kesambi. Habis salat subuh mandi, aplikasi Grab sudah tak nyalakan. Tiba-tiba order masuk,” kata Sutrisna.
Sutrisna menceritakan, pesanan antar penumpang tidak menceritakan kondisi ibu hamil. “Penumpang telepon ada suara orang nangis, saya kira orang cekcok. Saya buru-buru jemput. Begitu parkir, ternyata orang mau melahirkan,” tuturnya