KASUS Indra Kenz dan Doni Salmanan membuat rugi banyak pihak. Iis Dahlia jadi teringat kerugian yang dialaminya ketika mengikuti trading.
“Gue juga ikut trading. Sebenarnya trading itu dari zaman baheula (dulu) sudah ada, cuma orang Indonesia ini harus dikasih pembelajaran dulu bahwa trading itu ada resikonya, itu yang mereka nggak tahu,” ucap Iis Dahlia dikutip kanal YouTube Instens Investigasi, Jumat, 8 April.
Padahal, trading tidak semudah apa yang ditampilkan oleh para afiliator yang mengklaim mendapat banyak keuntungan dengan mudah.
“Kadang-kadang mereka cuma mempromosikan yang enaknya aja, itu salah,” sambungnya.
Baca Juga:Jadi Danjen Kopassus Baru, Brigjen TNI Iwan Setiawan: Saya Akan Benahi Kopassus7 Wakil Indonesia Laga di Semifinal Korea Open 2022, Adnan / Mychelle Gagal
Iis dan sang suami mengaku kehilangan banyak uang. Tapi tidak bersedia memberi tahukan jumlahnya.
“Begitu lagi naik-naiknya bapake (suami) ‘ikut yuk gini-gini’. (Akhirnya) kita semuanya ikut. Begitu duitnya hilang cuma gue bilang ‘duit mana duit’ saking nggak enaknya dia yang ngajak kan. Ada lah (nominalnya),” kata Iis.
Karena itu Iis Dahlia menganjurkan agar investor lebih dulu belajar sebelum main trading. “Memang harus dikasih pembelajaran main trading itu, memang kalau lagi untung, untung banget tapi kalau lagi rugi, iya habis banget,” jelasnya. (*)