DALAM rangka menjalin kebersamaan dengan awak media, Penerangan Daerah Militer (Pendam) III/Slw menggelar acara silaturahmi bersama Insan Media berlangsung di halaman Makopendam III/Slw Jalan Aceh No. 69 Kota Bandung, Jabar, pada Jum’at (1/4/2022).
Dalam kesempatan tersebut Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto mengatakan, kegiatan tersebut adalah sebagai wujud sinergitas guna mempererat hubungan Pendam III/Slw dengan insan media yang merupakan mitra dalam melaksanakan tugas.
“Silaturahmi yang kita selenggarakan ini mempunyai makna yang sangat penting yaitu untuk menjalin kebersamaan. Kami haturkan terima kasih atas kehadiran rekan-rekan media di tengah kesibukannya melaksanakan tugas jurnalis,” ujar Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto.
Baca Juga:Horor, Jasad-Jasad Tergelatak di Jalanan Kota Bucha UkrainaRatusan Korban Operasi Militer Khusus di Ukraina Dikubur Secara Massal
Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto mengajak Insan Media Elektronik, Cetak, dan Media Online untuk tetap bersinergi dengan Pendam III/Slw yakni intens berkomunikasi dan saling berbagi informasi.
“Kita patut bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, kita masih diberi kesempatan bertemu lagi dengan bulan puasa, bulan penuh keberkahan, selamat menunaikan Ibadah Puasa bagi yang melaksanakan, semoga kita diberikan kekuatan,” harapnya.
Selain itu, Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto juga menyampaikan rasa syukurnya, pada saat ini juga, tepatnya 1 April 2022 bahwa beberapa personel Pendam III/Slw telah dianugrahi kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari semula dan satu personelnya melaksanakan purna tugas.
Sementara yang mendapat kenaikan pangkat diantaranya Mayor Kav Susanto mendapat anugrah Letkol, dan dua kenaikan pangkat dari Kapten menjadi Mayor yaitu Mayor Cpm Amir, dan Mayor Inf Didin Saripudin, juga satu Bintara yaitu Serka David Setyo Cahyono. Sedangkan yang purna tugas yaitu PNS Drs. Dedi Hendiana.
Di akhir acara tersebut, Kapendam III/Slw Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto memberikan tali asih dan piagam penghargaan kepada Drs. Dedi Hediana serta menyerahkan paket Sembako secara simbolis kepada perwakilan awak media.
Hadir pada acara silaturahmi Wakapendam III/Slw, para Kasi Pendam III/Slw, para awak media Elektronik, Cetak, dan Media Online se-Bandung Raya dan Kota Cimahi. (*)