Tanah Gajah resort juga memberikan pengalaman liburan menyenangkan dengan mengadakan kegiatan memasak. Pengunjung juga bisa menikmati keindahan alam Ubud dengan cara naik balon udara.
Di area dalam resort juga banyak tersedia fasilitas menarik, seperti kamar yang cukup luas dengan kamar mandi semi outdoor, TV layar datar, sistem home theater Bose, dan private pool.
The Kayon Jungle Resort by Pramana
Resort bintang lima ini menawarkan pengalaman menikmati private pool dengan pemandangan lembah dan hutan hujan tropis. Pengunjung akan betah untuk berlama-lama di sini dengan pemandangan yang begitu memanjakan mata.
Baca Juga:7 Rekomendasi Hotel Terbaik Dekat Malioboro, Harga Terjangkau4 Komponen Mobil yang Wajib Diperhatikan Saat Berkendara di Musim Hujan
The Kayon Jungle Resort by Pramana juga menyediakan fasilitas sepeda gratis untuk berkeliling resort. Selain itu, penginapan ini juga menyediakan fasilitas pusat kebugaran dan spa.
Mason Elephant Lodge
Ini merupakan salah satu penginapan yang unik di Bali, bahkan dunia. Pasalnya, Mason Elephant Lodge berlokasi di taman penangkaran gajah Sumatera. Ada banyak gajah Sumatera hidup di penginapan ini. Saking banyaknya, ada yang bilang jika pengunjung bangun tidur dan buka jendela, maka akan langsung terlihat kawanan gajah.
Selain melihat tingkah gajah-gajah yang ada di sana, pengunjung juga bisa berinteraksi dengan mereka. Pengunjung bisa menyentuh, memandikan, memberi makan, dan menungganginya. Tentunya ini akan menjadi pengalaman liburan yang sangat menarik, menginap di antara kawanan gajah.
Pramana Watu Kurung Resort
Pramana Watu Kurung bisa dibilang sebagai salah satu resort eksklusif di kawasan Ubud. Hal ini dikarenakan Pramana Watu Kurung Resort hanya menyediakan 18 vila untuk menginap.
Penginapan ini sangat cocok untuk kamu yang lagi staycation di Ubud karena berada di sekitar sungai Ayung dan ngarai. Memiliki kamar dengan nuansa kekayuan membuat suasana pedesaan makin terasa di resort ini.
Di sini juga tersedia private infinity pool yang membuat pengalaman liburan menjadi lebih mengesankan. Terdapat pula fasilitas private spa yang akan membuat pengunjung jadi semakin nyaman di sini.
Itulah beberapa rekomendasi resort di Ubud, Bali yang menawarkan pemandangan alam yang luar biasa. Selain rekomendasi di atas, masih banyak lagi resort-resort cantik di Ubud yang bisa kamu pilih. Langsung saja cek di aplikasi Traveloka. Traveloka, #TemanHidup untuk lifestyle-mu yang menyediakan clean accommodation, bisa bayar saat check-in, dan hotel online check-in. (*)