GUBERNUR Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal Arifin Paliwang menyambangi Polres Metro Jakarta Pusat pada Kamis (10/2/2022). Kedatangan Zainal Arifin Paliwang untuk melihat barang bukti bangkai mobil Toyota Camry dengan nomor polisi B 1102 NDY yang terbakar setelah menabrak separator Transjakarta di Jalan Raya Pasar Senen, Jakarta Pusat pada Senin (7/2/2022) sekitar pukul 00.30 WIB. Peristiwa itu menewaskan anak Zainal Arifin Paliwang, AKP Novandi Arya Kharisma.
Berdasarkan video yang beredar, Zainal hanya dapat menggelengkan kepala saat menyaksikan mobil tersebut dan memeriksa bangku depan mobil yang diduduki anaknya.
https://youtu.be/NeuB-Sjx57I
Selain menggelengkan kepala, wajah Zainal terlihat merenung sejenak sambil memperhatikan bangku yang diduduki anaknya.
Baca Juga:Tegaskan Hati-hati Soal Naturalisasi Pemain Timnas, Ini Alasan Menpora8.691 Titik Rawan Narkoba di Indonesia
Hanya kurang dari lima menit, Zainal memperhatikan bangkai mobil itu. Zainal pun enggan memberikan penyataan kepada awak media.
Dalam kesempatan yang sama, Kasatlantas Polres Jakarta Pusat Kompol Purwanta membenarkan bahwa yang melihat bangkai mobil tersebut merupakan Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang ayah dari AKP Novandi Arya Kharisma.
“Iya beliau hanya mengecek saja,” ujar Purwanta kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Pusat.
Dikatakan Purwanta, Zainal tidak memberikan pesan. Ia hanya memohon doanya saja. (*)