BERITA-Pelaksanaan TMMD Ke-110 TA. 2021 dilaksanakan pada tanggal 2 s.d. 31 Maret 2021. Untuk wilayah territorial Korem 063/SGJ Program TMMD Ke-110 TA. 2021 dilaksanakan di wilayah Kodim 0604/Karawang bertempat di Desa Sedari Kecamatan Cibuaya Kabupaten Karawang, Senin ( 22/2/2021)
Diantara kesibukan meninjau korban banjir di Karawang, Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Elkines Villando Dewangga,K., S.A.P melalui sambungan telepon menyampaikan Pemberdayaan wilayah pertahanan dilaksanakan oleh TNI melalui kegiatan Binter yang sasarannya adalah untuk mewujudkan ruang juang, alat juang dan kondisi juang serta Kemanunggalan TNI-Rakyat guna mendukung kepentingan Pertahanan.
Kegiatan ini bersifat lintas sektoral, terpadu melibatkan seluruh komponen bangsa dengan mengedepankan kesejahteraan masyarakat tanpa mengabaikan kesiapsiagaan satuannya. Pemberdayaan Wilayah Pertahanan oleh TNI ini dikemas dalam pola kegiatan yang disebut dengan Operasi Bakti TNI sebagai bagian dari Program Bakti TNI.
Baca Juga:Mesin Meledak, Menegangkan Saat Pesawat Boeing Terpaksa Putar BalikMenteri Dalam Negeri Libya Lolos dari Upaya Pembunuhan
Program kegiatan Bakti TNI diselenggarakan oleh TNI Angkatan Darat disamping melalui kegiatan Operasi Bakti juga dilaksanakan dalam wujud Karya Bakti TNI.
Danrem 063/SGJ menambahkan Penyelenggaraan TMMD di wilayah Korem 063/SGJ merupakan penguatan pembangunan masyarakat dengan melibatkan kelompok masyarakat, yang didukung peran lembaga pemerintah melalui model pendekatan pembangunan partisipatif. Tujuan utama ialah pemerataan pembangunan nasional untuk lebih sejahtera, adil, dan gotong royong (partisipatif), serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan masyarakat.
Adapun kriteria sasaran TMMD dengan sasaran pokok peningkatan dan pelebaran jalan di wilayah Desa Sedari guna mendukung mobilitas hasil pertanian sehingga perekonomian dan kesejahteraan serta keamanan masyarakat desa sedari kecamatan cibuaya meningkat.
Pada Kesempatan terpisah, Kapenrem 063/SGJ Mayor Inf U.S Karlan S.H. Menyampaikan ada 2 sasaran TMMD Ke 110 TA. 2021 yaitu Sasaran Fisik.
Kegiatan yang berkaitan dengan pembangunan sarana dan prasarana yang menyentuh langsung peningkatan kesejahteraan masyarakat serta untuk mendukung kepentingan pertahanan, seperti :
- Pembangunan fasilitas umum meliputi pembukaan / perbaikan jalan desa, pembuatan / perbaikan jembatan, saluran air / irigasi dan pembangunan RUTILAHU.
- Pembangunan fasilitas sosial meliputi perbaikan / pembuatan tempat ibadah, sekolah, puskesmas, pasar, ruang serbaguna dan tempat olah raga
Sasaran Non Fisik.