Rektor Universitas Paramadina Meninggal Dunia

Rektor Universitas Paramadina Meninggal Dunia
Prof. Firmanzah, Ph.D (paramadina.ac.id/)
0 Komentar

KABAR duka datang dari dunia pendidikan. Rektor Universitas Paramadina Jakarta, Prof. Firmanzah, Ph.D meninggal dunia karena sakit vertigo yang dideritanya.

Dari informasi yang beredar, Firmanzah meninggal dunia di RS BMC Sentul, Jawa Barat pada Sabtu, 6 Februari. Kabar ini lantas disampaikan politikus Partai Demokrat Andi Arief melalui akun Twitter miliknya.

“Innalillahi wainna ilaihi rojiuun. Telah berpulang Prof Firmanzah. PhD akibat vertigo tadi subuh. Semoga husnul khotimah,” tulisnya melalui akun @Andiarief_

https://twitter.com/Andiarief__/status/1357863171017510912?s=20

Baca Juga:Selamat Pagi, Tonton Video Ini, Artis Ini Terciduk Bercelana Ketat NyarisVideo Sabtu Dini Hari, Kebakaran Hebat di Sebuah Mall

Firmanzah yang berusia 44 tahun ini terpilih menjadi rektor Universitas Paramadina pada 2014 menggantikan Anies Baswedan yang saat itu menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Pria asal Surabaya ini juga pernah menjadi staf khusus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di bidang Ekonomi.

Dalam aktivitas akademiknya, dia juga aktif dalam seminar di dalam negeri maupun luar negeri. Selain itu, Firmanzah juga aktif menulis baik buku maupun jurnal. Dirinya bahkan telah menerbitkan lebih dari 20 jurnal juga beberapa buku.

Selain itu, pada usia 32 tahun, ia berhasil menjadi dekan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Firmanzah menjadi dekan pada fakultas tersebut untuk periode 2009-2013 setelah mengalahkan seniornya yaitu Sidarta Utama dan Arindra A Zainal. (*)

0 Komentar