“Sebagai DPL, saya mendukung penuh program ini. Program Penguatan pengetahuan terhadap orang tua dalam mendidik anak dimasa belajar dirumah adalah suatu hal yang seyogyanya dilakukan. Mahasiswa yang KKN atas nama ananda Novi Puspasari telah berkontribusi mendukung sekolah (terutama guru kelas) melalui program yang dirancangnya. Kemudian secara tidak langsung jg membantu pemerintah dlm bidang pendidikan dimasa pandemi, karena yang bisa menjangkau masyarakat daerah hingga pelosok adalah volunteer volunteer dari kalangan mahasiswa baik melalui program KKN Tematik ini atau program pengabdian sejenis lainnya” Ujar Bapak Syifaul Fuada, S.Pd., M.T.
Adanya program ini disambut baik oleh orang tua siswa dimana salah satunya adalah ibu Siti Khadijah yang merasa senang karena mendapat pengetahuan baru tentang bagaimana agar orang tua lebih sabar dalam menghadapi anak selama proses pembelajaran daring dirumah. Dengan adanya program pendampingan ini diharapkan mahasiswa dapat membantu memberi solusi mengenai keluhan orang tua dalam mendampingi pembelajaran daring anak dirumah.
Penulis: Novi Puspasari