Rizal, kata Iwan, juga menjelaskan alasan permiintaannya agar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga dihadirkan dalam perdebatan soal utang luar negeri. “Kita tahu bahwa pertanggungjawaban sebenarnya persoalan soal utang negara itu ada di Menteri Keuangan. Nah ini kemudian kami sampaikan kepada Rizal Ramli berkali-kali, kami datang kepada Rizal Ramli untuk mendesak supaya menjawab tantangan itu dan akhirnya Bang Rizal Ramli menyatakan kesiapannya,” tambahnya.
Pihaknya pun akan menyampaikan pesan ke Kementerian yang dipimpin Luhut bahwa Rizal Ramli bersedia menjawab tantangan debat. Setelah itu tinggal menunggu konfirmasi dari pihak Luhut. (*)