Sementara pada gambar lain menampilkan bahwa The Simpsons meramalkan kantor polisi akan terbakar. Kendati kantor polisi di Minneapolis, Minnesota, benar-benar dibakar, gambar dalam kolase itu tidak menunjukkan apa yang sebenarnya terbakar.Foto di sudut kiri bawah kolase itu sebenarnya menunjukkan kompleks perumahan yang belum selesai. Foto itu tersedia di The Associated Press dan diberi keterangan:
Sebuah kompleks perumahan bertingkat yang sedang dibangun dekat Third Precinct, terbakar pada hari Rabu, 27 Mei 2020 di Minneapolis, Minn. Protes dipicu oleh kematian George Floyd di tangan seorang perwira Polisi Minneapolis, Senin. (Mark Vancleave / Star Tribune via AP)
Gambar di kiri atas, menunjukkan kantor polisi Springfield terbakar, yang memang berasal dari sebuah episode The Simpsons. Namun, gambar itu tidak ada hubungannya dengan protes, kerusuhan, George Floyd, atau kekerasan polisi saat ini.
Baca Juga:Menkeu Sri Mulyani: Total Biaya Atasi Pandemi Capai Rp677,2 triliunRugi Rp1 miliar, Gudang Berisi Ban Mobil Terbakar
Gambar itu mengacu pada sindiran yang dibuat The Simpsons tentang ketidakbecusan polisi. Dalam episode “Hello Gutter, Hello Fadder” (Season 11, Episode 6), Homer memotong lalu lintas dengan mengemudi di sepanjang area berumput di sebelah jalan raya.
Ia lalu ditarik oleh Kepala Polisi Springfield, Wiggum, yang bertanya: “Baiklah, orang pintar, di mana apinya?”. Homer menjawab “di sana” dan menunjuk ke kantor polisi Springfield yang sedang terbakar.
Sebelumnya, beberapa adegan serial animasi The Simpsons memang memprediksi peristiwa yang akan terjadi. Misalnya soal virus korona. Dalam salah satu episodenya, kartun ciptaan Matt Groening ini sempat mengangkat tema seputar wabah penyakit yang menjangkit keluarga Simpsons.
Gambar yang memperlihatkan seolah-olah The Simpsons memprediksi kematian George Floyd (Snopes)